News  

Tersandung Prostitusi Online, Eks Putri Pariwisata 2016 Ini Gagal Jadi Staf Ahli DPR

Putri Amelia Zahraman

Nama Putri Amelia Zahraman kini sedang santer diperbincangkan. Putri Amelia disebut-sebut sebagai artis yang diciduk pihak kepolisian atas dugaan terkait prostitusi online.

Seperti yang ramai diberitakan, seorang artis berinisial PA yang diduga Putri Amelia, diamankan pihak kepolisian di sebuah hotel di Kota Batu, Jawa Timur. Menurut kabar yang beredar, saat digerebek, Putri Amelia sedang berhubungan badan dengan seorang pria.

Barang bukti berupa celana dalam hingga kondom berhasil diamankan polisi. Selain Putri Amelia, dua pria yang bersamanya juga ikut diamankan. Putri Amelia sendiri disebut-sebut sebagai finalis Putri Pariwisata asal Balikpapan.

Namun Putri Amelia meminta agar dirinya tak dikaitkan dengan ajang kecantikan tersebut. Putri Amelia ternyata kini tengah menapaki karirnya. Baru mulai merintis, Putri Amelia justru tersandung kasus prostitusi online.

Selain itu, belakangan diketahui kalau Putri Amelia ternyata sedang dalam proses menjadi staf DPR RI. Om dari Putri Amelia atau PA sempat meminta kepada keluargannya untuk dibuatkan Surat Keterangan Kelakuan Baik ( SKCK ) untuk menjadi staf Anggota DPR.

“Dia sempat minta tolong ke saya untuk buatkan SKCK katanya dipanggil dari Jakarta untuk jadi anggota atau staf DPR gitu,” ujar Heri.

Namun menurutnya, proses itu masih dalam tahap interview. “Kata Puput itu masih kayak interview, nanti kalau udah pasti Puput kabari kak,” tambahnya.

Sementara sepupu Putri Amelia, Priska Marcelia mengaku jika PA baru-baru beberapa hari ini pulang ke Balikpapan. “Padahal baru aja bareng-bareng saya kemarin, baru pulang ke Balikpapan dianya,” imbuhnya.

Priska menceritakan, keluarga besarnya memang dekat satu sama lain. “Kita sama keluarga besar dekat semua, kalau ada yang pulang gitu langsung kumpul semua,” tandasnya.

Keberadaan PA di Batu untuk bekerja, karena ia dipercaya untuk menjadi perwakilan dari Kaltim di bidang pariwisata. Bahkan Priska mengungkapkan, PA pernah membawa nama Balikpapan hingga ke luar negeri. “Puput itu pernah bawa nama Balikpapan ke China,” ungkapnya.

Ia juga mengaku meneteskan air mata saat mendengar berita itu. “Ya Allah adekku,” tutupnya.

Tak Bisa Dihubungi Keluarga

Pengakuan mengejutkan keluarga Putri Pariwisata, Putri Amelia Zahraman PA, dapat telepon ada masalah. Finalis Putri Pariwisata 2016 asal Balikpapan, Putri Amelia Zahraman mendadak jadi perbincangan.

Putri Amelia Zahraman dikaitkan dengan peristiwa penggerebekan prostitusi online artis oleh Polda Jatim, di Malang, Jumat (25/10/2019).

Keluarga Putri Amelia Zahraman di Balikpapan, Kalimantan Timur pun memberi pengakuan mengejutkan. Putri Pariwisata asal Balikpapan Putri Amelia Zahraman tak bisa dihubungi keluarga 2 hari terakhir.

Diduga terjerat prostitusi online Putri Amelia Zahraman alias PA masih belum bisa dihubungi oleh keluarganya.

Kakak dari ibu atau om PA, Heri mengatakan dirinya baru mengetahui kabar tersebut melalui berita yang beredar di media sosial. “Saya belum tahu menahu soalnya itu masih simpang siung,” ujarnya saat ditemui saat dirinya hendak pulang, Sabtu (26/10/2019)

Namun PA sempat tidak bisa dihubungi selama dua hari hingga terdengar kabar penangkapan ini. Heri menuturkan, teman PA sempat menelepon pihak keluarga dan mengabarkan jika PA tersandung masalah.

Ia mengungkapkan, ibu PA ketika mendengar berita itu terus menangis. Heri mengungkapkan, saat ini PA masih dalam tahap pemeriksaan menjadi saksi. “Masih diperiksa jadi saksi, kita tunggu saja kabar selanjutnya,” tandasnya.

Heri menuturkan jika dalam penangkapan itu PA katanya diundang, dan ia takut jika keponakannya itu dijebak

Sementara sepupu dari PA, Piska Marcelia mengaku kaget ketika mendengar berita tersebut, ia mendengar berita tersebut dari teman-temannya. “Saya juga kaget, dapet kabar itu di DM teman-teman saya,” tambahnya.

Menurut Piska Marcelia, PA atau Puput sapaan akrabnya itu anak yang berprestasi sehingga ia sering dijadikan perwakilan di bidang pariwisata. “Anaknya itu berprestasi, dari SD nggak pernah nggak berprestasi, pinter banget,” imbuhnya.

Namun hingga saat ini pihak keluarga belum bisa memberikan info lebih lanjut lantaran masih menunggu kabar dari PA. “Kita masih nunggu kabar dari PA, karena katanya Hpnya disita,” jelasnya. Keluarga berharap semoga saja PA tidak terlibat dalam kasus ini.

Sederet Prestasi Putri Amelia Zahraman

Nama Putri Amelia Zahraman mendadak jadi perbincangan setelah Polda Jatim menggerebek aktivitas prostitusi online, artis. Polda Jatim menyebut nama artis tersebut berinisial PA, pernah menyabet gelar Puteri Pariwisata 2016.

Berbagai pihak mengaitkan inisial PA dengan Putri Amelia Zahraman, artis asal Balikpapan, Kalimantan Timur. Sejak kasus ini mencuat, Instagram Putri Amelia Zahraman mendadak nonaktif.

Dilansir dari berbagai sumber, Putri Amelia Zahraman memiliki segudang prestasi membanggakan. Di antaranya :

1. Winner Best National Costume Miss Tourism Queen of The Year International at Shanghai China 2016/2017.

2. Miss Tourism Queen of The Year Indonesia 2016/2017,

3. Icon Putri Danau Toba Kementerian Pariwisata RI 2016/2019,

4. Putri Pariwisata Indonesia 3rd Runner Up 2016/17,

5. Miss Sport Tourism Indonesia 2016/2017, Putri Pariwisata Indonesia Berbakat 2016/2017,

6. Duta Earth Hour Balikpapan 2017,

7. Putri Pariwisata Kaltim 2016,

8. Duta Wisata 3rd Runner Up 2016,

9. Duta IM3 1rd Runner Up 2014,

10. Duta IM3 Favorit 2014,

11. Winner The Best Host CBD Pekan Raya Balikpapan 2013.

12. Purna Paskibraka Kota Balikpapan 2012

13. The Best Field Commander Junior Kaltim Marching Festival 2009.

Biodata Putri Amelia Zahraman

Dilansir dari Surya, Puteri Amelia Zahrama merupakan wanita kelahiran 26 Juni 1996 berasal dari Kalimantan Timur. Puteri Amelia Zahrama merupakan finalis Puteri Pariwisata yang sudah punya bakat modeling sejak kecil.

Puteri Amelia Zahrama sukses menapaki karir di dunia modeling dan menjadi artis. Dilansir dari Surya, Puteri Amelia merupakan gadis berdarah campuran antara Minang, Banjar dan Jawa.

Meski demikian, wanita yang akrab disapa Puput ini merupakan kelahiran Balikpapan. Puteri Amelia merupakan anak pertama dari dua bersaudara.

Bakat dibidang modeling sudah ada sejak Puteri Amelia masih kecil. Darah seni yang kental mengalir dari tubuhnya membuat Puteri Amelia mantap mengembangkan karier di tingkar nasional.

Salah satunya dengan menjadi finalis di ajang Puteri Pariwisata Indonesia 2016. Ia mewakili Kalimantan Timur dalam ajang Puteri Pariwisata Indonesia 2016 silam.

Pada pemilihan Puteri Pariwisata Indonesia 2016, lois Merry Tangel keluar sebagai pemenang kontes kecantikan itu.

Potret Puteri Amelia Zahraman

Selain terpilih menjadi Miss Tourism Queen of The Year 2016, Puteri Amelia Zahraman juga ditunjuk sebagai Duta Earth Hour Balikpapan 2018. Hal itu seperti dilansir dari akun Instagram Puteri Amelia Zahraman.

Puteri Amelia Zahrama juga pernah didapuk sebagai Master of Ceremony (MC) dalam audisi Supermodel Indonesia 2017. Sebagai Miss Tourism Indonesia, Puteri Amelia pernah pula mendapat penghargaan sebagai Best National Costume.

Sebelum menjadi Miss Tourism Indonesia, Puteri Amelia adalah seorang Cheerleader. Seusai lulus SMA, Puteri Amelia melanjutkan pendidikan di Universitas Islam Indonesia Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan.

Puteri Amelia pernah didapuk sebagai Duta Wisata Balikpapan. Puteri Amelia sering kunjungi Jawa Timur. Puteri Amelia juga memiliki suara merdu. Dan hidup bertiga dengan Ibu dan saudara laki-lakinya. {tribunnews}