News  

Sembunyikan Fakta Sekeluarga Pernah Positif Terpapar COVID-19, Ini Penjelasan Ahok

Terungkap fakta bahwa Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang kini menjabat sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) mengakui, dirinya pernah terinfeksi virus Corona (Covid-19).

Penularan virus tersebut diidap beberapa minggu lalu. Baca juga: Antisipasi Lonjakan Kasus Pascamudik, Ini 21 Lokasi Random Test dan Mandatory Check Corona

Meski demikian, mantan Gubernur DKI Jakarta itu sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Kepada MNC Portal Indonesia, dia mengaku sudah menjalankan tes swab Polymerase Chain Reaction (PCR) dan hasilnya negatif.

“Sudah 2 minggu negatif, beberapa kali test swab PCR,” ujar Ahok saat dikonfirmasi, Sabtu (15/5/2021). Baca juga: Depok Beda dari Jakarta, Peziarah Membeludak, Warga: Nggak Takut Corona Apa?

Keluarga besarnya seperti Ibu kandung pun diketahui terpapar virus Corona. Saat itu, semua keluarga yang dinyatakan positif dirawat di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), di kawasan Jakarta Selatan.

Ahok menjelaskan, proses penularan terjadi berdasarkan cluster perumahaan. Sehingga semua anggota keluarga harus dilakukan pemeriksaan kesehatan dan dirawat sementara di RS pelat merah tersebut.

Dia mengutarakan, kabar tersebut tidak bisa diutarakan ke media lantaran mengkhawatirkan kondisi neneknya yang sudah berusia 95 tahun.

“Karena Ibu saya juga positif dan semua di RSPP, klaster rumah. Dan kami tidak mau membuat nenek (Mamanya Ibu saya khawatir), yang sudah usia 95 (khawatir),” tutur dia. {sindo}