Sindiran Menohok Pelatih Bahrain, Dragan Talajic: Lawan Kami Belanda Bukan Timnas Indonesia

Sindiran menohok pelatih Bahrain, Dragan Talajic, blak-blakan tim yang dilawan bukan Timnas Indonesia melainkan Belanda karena naturalisasi.

Bahrain dijadwalkan melakoni dua pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang pada 20 Maret dan Timnas Indonesia pada 25 Maret.

Dragan Talajic mengaku senang dengan persiapan yang dilakukan anak asuhnya untuk dua pertandingan yang menentukan nasib Bahrain.

Bahrain saat ini berada di peringkat kelima klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan koleksi 6 poin.

Raihan itu sama dengan koleksi poin yang dimiliki Timnas Indonesia, Arab Saudi dan China, serta hanya selisih satu angka dari Australia (7 poin).

“Saya sangat bangga dengan anak-anak saya, apa yang mereka lakukan selama persiapan sebelum kami berangkat.”

“Mereka melakukan pekerjaan dengan sangat baik, bekerja keras, dan yang terpenting adalah mereka semua bahagia.”

“Mereka semua menikmati kebersamaan, dan ini membuat saya sangat bahagia dan bangga,” kata Dragan Talajic seperti dikutip dari Gdnonline.com.

Saat ini, Dragan Talajic tengah menanti pengumuman skuad Jepang, tim yang akan dihadapi sebelum bertandang ke Indonesia.

Menurutnya, Jepang tidak akan melakukan banyak perubahan untuk pertandingan nanti, Dragan pun mengaku sudah tahu skemanya.

Akan tetapi, yang menjadi sorotan Dragan Talajic adalah skuad baru Timnas Indonesia dengan tambahan sejumlah pemain naturalisasi keturunan.

“Kami menunggu (pengumuman skuad) Jepang, tetapi kami sudah tahu segalanya tentang mereka .”

“Saya tidak berpikir akan ada banyak perubahan, tetapi itu tergantung pada mereka.”

“Kami akan memberi mereka kerja keras,” kata Dragan Talajic lagi.

Dragan Talajic ternyata mengikuti perkembangan Timnas Indonesia yang memperkuat diri dengan naturalisasi pemain keturunan.

Total ada empat pemain keturunan yang bergabung, mulai Ole Romeny, Dean James, Joey Pelupessy dan Emil Audero Mulyadi.

Hal itu tak mengherankan bagi Talajic, ia bahkan melontarkan sindiran bahwa tim yang dihadapi bukan Timnas Indonesia, melainkan Belanda.

Meski begitu, apa pun itu tidak membuat Talajic gentar, Bahrain siap dengan tim mana saja yang dilawan dan mengaku tidak takut.

“Melawan Indonesia, setiap kali ada dua atau tiga pemain baru dalam daftar,” kata Talajic lagi.

“Sekarang, ada satu kiper baru dari Serie A dan dua lagi dari Liga Belanda, sepertinya kami akan bermain melawan Belanda.”

“Tetapi kami siap untuk apa pun. Kami akan menunjukkan apa yang bisa kami lakukan, dan kami tidak takut,” imbuhnya.

Menarik dinantikan kejutan apa yang akan terjadi di laga nanti, akankah Timnas Indonesia mengalahkan Bahrain?.(Sumber)