Wakil Presiden Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, telah lama mendapat desakan dari warganet untuk mengunjungi perguruan tinggi dan berdiskusi langsung dengan mahasiswa.
Sebelumnya, Gibran dinilai lebih sering mengunjungi sekolah-sekolah dasar hingga sekolah menengah atas dibanding datang ke kampus-kampus dan berdialog dengan mahasiswa.
Kini, kehadiran Gibran di sebuah kampus menjadi sorotan. Namun, yang menarik perhatian warganet adalah status perguruan tinggi yang dikunjungi tersebut belum beroperasi.
Hal ini pertama kali dibagikan oleh akun Instagram Kementerian Pekerjaan Umum (PU) @kementerianpu dan kemudian diunggah ulang oleh akun X @andikamalreza.
Unggahan tersebut menampilkan tangkapan layar yang memperlihatkan Gibran sedang mengunjungi lokasi pembangunan Universitas Syeikh Nawawi Al-Bantani di Banten.
“Wapres Gibran Rakabuming Raka didampingi Wamen PU Diana Kusumastuti meninjau lokasi pembangunan,” tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Kunjungan ini sontak menarik perhatian publik, terutama karena Gibran belum pernah mengunjungi kampus yang sudah beroperasi sejak dilantik sebagai Wakil Presiden RI.
“Gibran sekalinya dateng ke kampus, kampusnya belum buka,” dikutip X @andikamalreza Selasa (11/3/2025).
Cuitan itu pun langsung mendapat berbagai tanggapan dari warganet. Banyak yang kembali mengkritik Gibran karena selama ini dinilai enggan menghadiri diskusi di kampus yang telah beroperasi.
“Sampai selesai masa jabatan gak akan berani datang ke kampus untuk isi acara atau debat,” kata netizen.
“Ga app yg penting ‘Udah Berani Datang Ke Kampus’ meskipun sedang dibangun,” kata lainnya.
“Sekalinya ke kampus, kampusnya belum jadi,” tambah lainnya. (Sumber)