Tekno  

Mark Zuckerberg Terancam Kehilangan WhatsApp dan Instagram, Ini Penyebabnya

Sidang kasus antimonopoli penting terhadap raksasa media sosial Meta dimulai di Washington pada hari Senin waktu setempat. Taruhannya besar yaitu jika Meta kalah, mereka bisa dipaksa untuk menjual WhatsApp dan Instagram.

Pengacara pengawas persaingan dan konsumen Amerika Serikat menuduh Meta secara tidak sah menghancurkan rival dengan membeli Instagram dan WhatsApp lebih dari sedekade silam. “Mereka memutuskan persaingan terlalu ketat dan akan lebih mudah untuk membeli pesaing daripada bersaing dengan mereka,” kata pengacara Komisi Perdagangan Federal (FTC) Daniel Matheson.

Meta pun membantahnya. Pengacara Meta Mark Hansen menyebut perusahaan mengakuisisi Instagram dan WhatsApp dalam rangka meningkatkan dan mengembangkannya bersama Facebook.

FTC menilai Meta membayar terlalu berlebihan saat akuisisi Instagram seharga USD 1 miliar pada tahun 2012. Dua tahun kemudian, perusahaan membeli WhatsApp USD 19 miliar.

“Argumen FTC adalah akuisisi Instagram merupakan cara menetralkan ancaman persaingan yang meningkat terhadap Facebook,” kata Rebecca Haw Allensworth, profesor hukum antimonopoli yang dikutip detikINET dari BBC.

Allensworth menyebut perkataan Zuckerberg sendiri, termasuk dari email-emailnya, malah menawarkan bukti paling meyakinkan di persidangan. “Dia mengatakan lebih baik membeli daripada bersaing. Sulit mendapatkan yang lebih harfiah dari itu,” kata Allensworth.

Matheson merujuk pada memo tahun 2012 dari Zuckerberg di mana ia membahas pentingnya menetralkan Instagram. Meta, di sisi lain, mengklaim bahwa pembelian tersebut membuat pengalaman konsumen menjadi lebih baik.

“Akuisisi untuk meningkatkan dan menumbuhkan, tidak pernah dianggap melanggar hukum,” kata Hansen. Ia juga menyebut Meta tetap menghadapi persaingan dari sejumlah aplikasi termasuk TikTok, X, YouTube, dan iMessage.

Jika FTC menang, Meta dapat dipaksa memisahkan diri dari WhatsApp dan Instagram, yang akan sangat merugikan bisnis iklan. Meta mengandalkan 3,3 miliar pengguna harian di seluruh platformnya sebagai salah satu nilai jual bisnis iklannya, yang tahun lalu saja meraup lebih dari USD 160 miliar.

Zuckerberg sendiri telah mulai bersaksi dan menyatakan bahwa dulu dia ingin membeli Instagram karena teknologi kameranya, bukan terkait jejaring sosialnya. Kemudian, pihaknya yang memoles Instagram hingga terus berkembang seperti sekarang.(Sumber)