Prediksi Brighton & Hove Albion vs Manchester City, Jadwal Liga Inggris Sabtu 12/8/2017

prediksi Brighton vs City, jadwal Liga Inggris sabtu 12 Agustus 2017

RadarAktual.com – Prediksi Brighton& Hove Albion vs Manchester City. Tim promosi, Brighton & Hove Albion akan membuka Liga Inggris musim 2017 / 2018 dengan menjamu Manchester City di The American Express Community Stadium. Laga ini akan digelar pada hari Sabtu (12/8) pukul 23.30 WIB.

Prediksi Brighton vs Manchester City. Tuan rumah, Brighton and Hove Albion sendiri sebenarnya bukan tim baru di Liga Primer. Terakhir kali The Seagul pentas di kasta tertinggi Inggris ini pada 1982. Untuk itu, menyambut musim ini sejumlah persiapan telah dilakukan termasuk melakukan sejumlah transfer. Tercatat setidaknya 8 punggawa baru diboyong ke Falmer stadium.

Brighton Albion sendiri merupakan runner up Championship musim lalu. Sehingga musim ini mereka tak banyak berharap selain bertahan di kasta tertinggi pada musim pertamanya. Namun dengan bursa transfer yang cukup menguras budget, Brighton tentu ingin meraih hasil positif pada debutnya kali ini. Mereka telah mendatangkan Bernardo Silva, Ederson Moraes, Kyle Walker, Danilo, hingga Benjamin Mendy. Hal tersebut sudah terbukti dengan hanya menelan sekali kekalahan pada pra musim kemarin.

Sementara itu Manchester City tentu sangat diuntungkan pada pekan perdana Liga Inggris ini. The Citizens tentu ingin mengawali musim ini dengan baik dan ingin mencuri poin penuh dari Amex Stadium.

Manchester City sendiri melakoni laga pra musim dengan sangat baik. Tim besutan Pep Guardiola ini hanya menelan sekali kekalahan saat kalah 2-0 pada derby Manchester kemarin. Selebihnya, Manchester Biru meraih kemenangan termasuk membekuk juara Liga Spanyol, Real Madrid.

Berkaca dari sejarah pertemuan kedua tim, mereka sejauh ini sudah bertemu 14 kali, City sukses menang delapan kali, Brighton lima kali, sedangkan sisanya berakhir imbang.

Prediksi line up Brighton and Hove Albion vs Manchester City :

Brighton and Hove Albion : Mathew Ryan, Bruno, Shane Duffy, Lewis Dunk, Markus Suttner, Jamie Murphy, Davy Propper, Beram Kayal, Isaiah Brown, Pascal Gross, Tomer Hemed

Manchester City : Ederson Santana de Moraes, Vincent Kompany, John Stones, Nicolas Otamendi, Yaya Toure, Kyle Walker, Kevin De Bruyne, David Silva, Leroy Sane, Sergio Aguero, Gabriel Fernando de Jesus