Negatif COVID-19, Valentino Rossi Siap Tampil di MotoGP Valencia 2020

MotoGP melalui laman resminya menginformasikan bahwa pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, bisa ikut ambil bagian di MotoGP Valencia 2020. Hal itu merupakan kabar baik bagi Rossi dan para penggemar MotoGP karena The Doctor –julukan Rossi– sempat positif Covid-19 lagi.

Rossi melakkukan tes PCR rutin untuk pembalap, yang baru menjalani balapan, pada Selasa 10 November 2020. Hasil positif didapatkan Rossi, padahal baru sepakan lalu dinyatakan negatif. Alhasil, keberadaan Rossi di MotoGP Valencia 2020 pun diragukan.

Namun, karena hasil positif Rossi tidak terlalu meyakinkan, dokter menyarankannya untuk melakukan tes PCR lanjutan. Rossi pun mendapatkan hasil negatif dalam tes PCR kedua pada Rabu 11 November 2020.

The Doctor melakukan tes PCR ketiga pada hari ini, Kamis (12/11/2020), pagi waktu setempat. Karena sempat dinyatakan negatif, Rossi pun melakukan perjalanan ke Valencia, Spanyol, sambil menunggu hasil tes ketiga.

Rossi kembali mendapatkan hasil negatif pada tes PCR ketiganya sehingga diperbolehkan membalap di MotoGP Valencia 2020. Balapan seri ke-12 itu akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu 15 November 2020.

Rossi pun mendapatkan kesempatan emas untuk membayar kegagalannya pada balapan pekan lalu, MotoGP Eropa 2020. Rossi gagal menyentuh garis finis karena masalah mesin dalam balapan yang juga berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormor tersebut.

Hasil apik di Sirkuit Ricardo Tormo akan menambah kepercayaan diri Rossi jelang balapan pamungkas musim ini, MotoGP Portugal 2020. Balapan seri ke-14 itu akan berlangsung di Sirkuit Portimao, Minggu 22 November 2020. {okezone}