6 Transfer Paling Menggemparkan dalam Sejarah Sepakbola Indonesia

SEBANYAK6 transfer paling menggemparkan dalam sejarah sepakbola Indonesia memang menarik untuk dibahas. Liga 1 kembali digelar dengan bursa transfer sedang bergulir.

Kembalinya gelaran Liga 1 membawa angin segar bagi para penggemar bola Indonesia. Terlebih beberapa klub diketahui sedang berburu pemain demi memperbaiki raihan di sisa musim ini.

Paulo Victor

Perekrutan pemain dalam sejarah Indonesia sendiri memiliki beragam kisah. Mulai dari pemain asing hingga nilai transfer yang unik.

Ada 6 transfer pemain yang diketahui mencuri perhatian penggemar Tanah Air. Lalu, siapa saja transfer paling menggemparkan dalam sejarah sepakbola Indonesia? Simak pembahasan kami berikut ini.

Berikut 6 Transfer Paling Menggemparkan Dalam Sejarah Sepakbola Indonesia

6. Indriyanto Setia Adinugroho

Arseto Solo

Pemain terkenal pada masanya ini diketahui pernah menggemparkan transfer pemain Indonesia pada 1996. Kala itu, polemik transfer terjadi antara Arseto Solo dan Pelita Jaya.

Yang terjadi bukan lantaran harga transfer yang tinggi justru terbilang murah meriah, yakni Rp100. Transfer terjadi setelah Indriyanto jalani pelatihan Primavera di Italia.

Sejatinya, Indriyanto kala itu merasa kariernya digantung oleh Arseto Solo dan lebih memilih tawaran dari Pelita Jaya. Namun, Arseto Solo menyangkal hal itu.

Merasa sakit hati dicurangi Indriyanto, akhirnya Arseto Solo rela melepasnya dengan Rp100. Alhasil, dirinya menyabet julukan “Mr. Cepek” atau “Tuan Rp100 Perak” yang melekat sejak saat itu.

5. Bambang Pamungkas

Bambang Pamungkas

Bambang Pamungkas atau yang akrab disapa Bepe ini termasuk salah satu pemain legendaris Indonesia. Perjalanan kariernya merumput di lapangan hijau pun tak henti menjadi sorotan.

Salah satunya keputusannya berkarier bersama Selangor FA, Bepe kala itu pun membuat penggemar Persija Jakarta kecewa. Beruntungnya bersama klub kenamaan Negeri Jiran itu, penyerang satu ini mampu tampil apik dan sempat menjadi top skor juga meraih beberapa piala bergengsi.

Setelah memutuskan kembali bergabung dengan Macan Kemayoran, Bepe kembali menggemparkan transfer pemain Indonesia dengan hengkang ke Pelita Bandung Raya. Menurutnya kala itu ia memiliki perbedaan visi dengan Persija Jakarta.

Namun, pada musim berikutnya pemain kelahiran Semarang ini kembali ke Macan Kemayoran – julukan Persija Jakarta – dan menjadi legenda hingga akhir kariernya.

4. Marc Klok

Marc Klok

 

Pemain berusia 29 tahun ini menggemparkan bursa transfer pemain Indonesia pada awal 2020. Bagaimana tidak, setelah semusim membela Persija Jakarta, ia justru hengkang dan bergabung dengan klub rival Persib Bandung.

Tentunya transfer ini menjadi perbincangan para penggemar Macan Kemayoran terlebih ia membantu memenangkan Piala Menpora 2021 melawan rival abadi itu. Bagi Klok, Maung Bandung – julukan Persib Bandung – itu termasuk klub yang siap akan segalanya dari segala lini, termasuk suporter.

3. Michael Essien

Michael Essien

Sepakbola Indonesia pernah digemparkan dengan kedatangan mantan bintang Chelsea AC Milan, dan Real Madrid, Michael Essien. Gelandang kenamaan satu ini bergabung bersama Persib Bandung pada 14 Maret 2017.

Siapa sangka, kedatangan Essien menjadi kado bagi klub Maung Bandung ke-84. Tentunya, kedatangannya mencuri perhatian penggemar sepakbola Indonesia.

Manajemen pun tak tanggung-tanggung, selama semusim rela menggelontorkan dana tinggi demi menggaji Essien. Selain itu, fasilitas keamanan pun ia dapatkan selama di Indonesia.

2. Roger Milla

Roger Milla

Bintang Kamerun yang turut tampil di ajang Piala Dunia 1990 dan 1994 ini juga pernah menghiasi transfer sepakbola Indonesia. Seusai gelaran 4 tahunan itu, Milla menerima tawaran Pelita Jaya untuk bermain bersama. Semusim berikutnya, ia juga bermain bersama Putra Samarinda.

1. Mario Kempes

Mario Kempes

Legenda Timnas Argentina yang pernah meraih juara Piala Dunia 1978 ini menjadi salah satu transfer menggemparkan di Indonesia. Pada 1996, Kempes menjajal dunia sepakbola Tanah Air dengan bergabung bersama Pelita Jaya.

Tercatat, ia bermain dalam 18 pertandingan bersama Pelita Jaya. Meski usianya tak lagi muda, namun Kempes berhasil mencetak 12 gol.(Sumber)