Arya Sinulingga, Staf Khusus Erick Thohir di Kementerian BUMN Terpilih Jadi Exco PSSI

Arya Sinulingga menjadi salah satu anggota komite eksekutif (exco) PSSI periode 2023-2027 setelah terpilih dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023 di Jakarta, Kamis (16/2).

Sejauh ini nama Arya Sinulingga awam terdengar sebagai pelaku sepak bola Indonesia. Karena itu juga jelang KLB PSSI muncul rumor nama Arya tidak lolos verifikasi karena belum memenuhi syarat untuk beraktivitas di sepak bola selama lima tahun.

Pria kelahiran Kabanjahe, Sumatera Utara, pada 18 Februari 1971 itu besar dari lingkup media. Arya yang juga lulusan Institut Teknologi (Bandung (ITB) ini pernah menjabat sebagai anggota Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumut.

Dari KPID Sumut itu Arya mulai melebarkan sayap di dunia media setelah bergabung dengan Indovision yang bagian dari grup MNC.

Di grup MNC itu Arya Sinulingga besar dan terkenal. Sampai pada akhirnya Arya Sinulingga menjadi juru bicara tim kampanye nasional Joko Widodo-Ma’ruf Amin pada 2019.

Setelah Pilpres dan mengantarkan Jokowi menjadi presiden untuk kedua kalinya, Arya masuk ke dalam pemerintahan dengan mengisi posisi staf khusus Menteri BUMN bidang komunikasi publik.

Setelah menjadi staf khusus Erick Thohir, Arya Sinulingga ditunjuk sebagai komisaris PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum).

Kemudian pada Mei 2021 Arya menjadi komisaris PT Telkom Indonesia. Setelah menjadi komisaris PT Telkom, Arya melepas jabatan komisaris PT Inalum.

Geliat Arya Sinulingga di dunia olahraga Tanah Air nyaris tidak terdengar. Meski demikian Arya tidak anti dalam berbicara olahraga skala nasional.

Pada pertengahan 2021 Arya Sinulingga mengapresiasi kalangan selebritas yang mulai terjun dalam bisnis olahraga, seperti Raffi Ahmad dan Atta Halilintar yang memiliki klub sepak bola.

Arya Sinulingga mengaku namanya ada dalam daftar calon anggota exco PSSI karena merupakan pendiri klub Karo United. Dia juga pernah menempati posisi Presiden Karo United yang kini sudah ditinggalkannya.

Selain karena mendirikan klub, Arya juga didaftarkan klub Medan Utama. Arya dianggap memiliki program menarik untuk klub asal Sumatera Utara itu.

Arya Sinulingga terpilih sebagai anggota Exco PSSI 2023-2027 setelah mengoleksi 58 suara pada putaran kedua pemilihan.(Sumber)