Ini Daftar 7 Selebgram Yang Ditangkap Polisi Karena Promosikan Judi Online

Sedikitnya tiga selebgram perempuan di Jawa Barat ditangkap sepanjang Agustus 2023 ini. Mereka adalah Araa Mukridah, Areta Febiola, dan Nadzila.

Penangkapan ketiganya terkait dengan satu tindak pidana: Mempromosikan judi online di akun media sosial berpengikut banyak itu.

Bagaimana detail penangkapan mereka, dan apa yang mereka dapatkan dari promosi judi online?
Araa Mudrikah

Selebgram Bogor Araa Mudrikah dengan akun Instagram @araamudrikah (84 ribu pengikut) ditangkap di sebuah kafe di kawasan Bogor pada Jumat (18/8).

“Pelaku di Instastory menyebut ‘Gas sekarang, ditunggu sampe malem, tidak berlaku untuk tim tarsok2 atau mendang mending’,” kata Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso, Rabu (23/8).

“Setelah diklik, terdapat WhatsApp Official akun CENDANA88 dan terdapat situs judi online slot, agen bola, togel, dan jackpot,” kata Bismo.

“Pelaku juga sempat mengiklankan situs video online dengan link Vegas 688 awal Agustus 2023,” ujar Bismo.
Dapat Rp 7 Juta per Bulan

“Dari promosi situs judi online itu, pelaku mendapatkan bayaran atau honor sebesar Rp 7 juta per bulan. Dan ia telah menjalani bisnisnya itu selama tujuh bulan ke belakang,” ujar Bismo.

Selebgram Bandung Areta Febiola

Selebgram asal Bandung, Areta Febiola, ditangkap tim Satreskrim Polrestabes Bandung pada Senin (21/8).
Kapolrestabes Bandung, Kombes Budi Sartono, mengatakan Areta mempromosikan tiga situs judi online yakni zaraplay, wawaslot, dan zigzagslot melalui akun Instagram-nya dengan nama akun @aretaaaw (210 ribu pengikut).

Dapat hingga Rp 10 Juta per Bulan
Areta telah mempromosikan situs judi online selama satu tahun, mendapat keuntungan Rp 5 juta hingga Rp 10 juta tiap bulan atau bergantung pada jumlah orang yang meng-klik.

“Otomatis para tersangka akan mendapat persentase, terlepas player menang atau kalah,” kata Budi di Polrestabes Bandung, pada Rabu (23/8).

Nadzila Selebgram Bandung Nadzila

Nadzila alias SN (26 tahun), selebgram asal Bandung dengan nama akun @nnadzila_ (68 ribu pengikut), ditangkap pada Selasa (15/8).

Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo, mengatakan pelaku mempromosikan situs judi dengan cara menari erotis, menyematkan logo situs judi itu di pakaiannya.

Digaji per Bulan
“Logo alexistogel, kemudian yang bersangkutan menginformasikan link,” ucap Kusworo dalam rilis di Polresta Bandung, Rabu (16/8).

Situs judi itu sudah beroperasi selama 1 tahun. “Untuk brand ambassador digaji per bulan,” ujar Kusworo.

Selebgram Kembar Baru 3 Bulan Endorse Website Judi, Awalnya Dibayar Rp 750 Ribu

Sebelum penangkapan Araa, Areta, dan Nadzila, terlebih dahulu ada penangkapan selebgram kembar Ria Shinta Lukman dan Mega Shinta Lukman.

Mereka ditangkap pada Maret 2023 karena mempromosikan website judi online Robogacor melalui Instagram pribadinya.

Dibayar Rp 1,2 Juta per Bulan
Menurut Kasubdit V Siber Ditreskrimsus Polda Sumbar, Kompol Purwanto, kedua tersangka baru 3 bulan menerima endorse website judi online.

“Yang bersangkutan baru 3 bulan (menerima endorse). Bulan pertama keuntungan Rp 750 ribu, kedua Rp 1 juta dan terakhir Rp 1,2 juta,” ujar Purwanto, Rabu (29/3).

Ada Penghubung
Para selebgram itu awalnya dihubungi oleh admin situs judi online untuk melakukan promosi. Misalnya Areta dan si kembar Yaya (Ria)-Mega yang dikontak via fitur Direct Message Instagram lalu percakapan berlanjut ke WhatsApp.

Ancaman Hukuman
Para selebgram tersebut kini ditahan sebagai pelanggar Undang-Undang tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dengan ancaman pidana kurungan selama 6 tahun.

Polisi menyatakan masih mengembangkan kasus ini terutama untuk mengetahui identitas dari admin dan bandar situs judi online.

Bukan Cuma Selebgram Perempuan

Seorang YouTuber berinisial II alias EG juga ditangkap terkait promosi situs judi online melalui channel YouTube-nya yakni Emak002, Kehidupan Emak, juga bandungcorneringlovers, dengan total 1,5 juta pengikut (198 ribu pengikut di Instagram). Dia ditangkap pada 31 Juli 2023.

Total terdapat enam situs judi online yang dipromosikan Emak002 yakni happybet188, betwin188, beat 4d, pim 4d, moi4d dan gambler pensiun.

Hasil keuntungan dari yang bersangkutan bertahap mendapatkan keuntungan dari Rp 15 juta sampai Rp 50 juta. Total keuntungan Rp 395 juta.

Selain Emak002, polisi juga menangkap Deni Sukirno yang mempromosikan situs judi online dengan nama Aston138. Promosi itu dilakukan lewat story akun Instagram-nya yakni @den.suu (69 ribu pengikut).(Sumber)