Cegah Kecurangan, Mardani Ali Sera Juga Minta Saksi PKS Kawal Suara Caleg Partai Lain

Peran saksi dalam mengawal penghitungan suara Pemilu sangatlah penting. Saksi bertugas memastikan bahwa setiap suara dihitung dengan benar dan transparan.

Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mengaku setiap berjumpa dengan para saksi meminta agar mengawal penghitungan suara dengan ketat.

Hal ini untuk mencegah adanya kecurangan atau manipulasi yang dapat merusak integritas hasil pemilu.

“Di setiap kunjungan berjumpa saksi PKS di Jakarta, selain doa dan motivasi, saya berpesan khusus agar saksi PKS tidak hanya mengawal suara Caleg PKS, tapi kawal juga suara Caleg non PKS dan kawal suara partai lain,” jelas Mardani lewat akun X miliknya, Minggu (3/3).

“Karena yang tidak ada saksinya bisa terjadi naik turun suara,” sambung Deputi Pemenangan tim nasional Anies-Muhaimin (Timnas Amin) itu.

Proses rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 berlangsung dari 15 Februari 2024 sampai 20 Maret 2024. Setelah itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menetapkan hasil Pemilu.(Sumber)