PENYEBAB Fabio Quartararo dan Alex Rins masih melempem bersama Yamaha di MotoGP 2024 terungkap. Direktur Teknis Yamaha, Max Bartolini, mengungkap hal-hal yang perlu dibenahi pada motor tim pabrikan asal Jepang tersebut.
Tak bisa dimungkiri, Fabio Quartararo dan Alex Rins masih kesulitan dalam lima seri balapan MotoGP 2024 yang telah dimainkan. Dua rider Monster Energy Yamaha itu bahkan harus susah payah untuk bisa finis 10 besar.
Sebelum mengarungi MotoGP 2024, Yamaha merekrut sosok Bartolini yang merupakan manajer teknik Ducati. Dengan harapan, Bartolini bisa memberikan dampak positif pada motor Yamaha YZR-M1.
Namun nyatanya, motor tersebut masih belum bisa bersaing secara oke dengan motor tim pabrikan lainnya. Di antaranya, ada Ducati, Aprilia, dan KTM yang mampu unjuk gigi.
Bartolini perlahan sudah tahu apa kekurangan dari motor mereka. Dia mengungkapkan harus ada pengembangan pada aerodinamis dan perangkat elektronik pada motor Yamaha YZR M-1.
“Saya mencoba memahami cara kerja Yamaha, memanfaatkan keunggulan yang masih ada, meski saat itu tidak terlihat seperti itu. Kami kemudian mencoba memahami apa yang bisa dilakukan,” kata Bartolini, dilansir dari Crash, Senin (20/5/2024).
“Banyak konsep yang digunakan di Ducati sangat sulit diterapkan di sini. Namun, banyak hal lain yang umum dan dapat diterapkan. Saya memikirkan keseimbangan aerodinamis atau cara kerja elektronik, yang dapat diperbarui dan ditingkatkan dibandingkan dengan keadaan kita sekarang,” lanjutnya.
Kata Bartolini, para kru Yamaha telah menemukan area-area yang wajib ditingkatkan. Dengan harapan, motor pabrikan asal Jepang tersebut bisa kembali bersaing memperebutkan gelar juara. Walaupun, ini semua memang membutuhkan waktu.
“Kami telah mengidentifikasi area-area yang dapat kami tingkatkan. Kami sedang mengerjakannya, kami memproduksi beberapa material dan kami mencoba menyatukan pengalaman saya, yang murni Eropa, dan pengalaman Yamaha,” tuturnya.
“Idenya adalah untuk menyatukan manfaat dari kedua metode kerja tersebut, untuk mencoba menutup kesenjangan dalam waktu yang wajar,” ujar Bartolini.
Dari lima balapan yang telah dilalui, Quartararo saat ini duduk di posisi 12 dengan koleksi 25 poin. Sementara Rins, mereka bertengger di urutan 20 dengan hanya koleksi tujuh poin.
Lihat juga: Heboh! Ferry Irawan Belum Tunjuk Kuasa Hukum
(Sumber)