PT Kereta Api Indonesia (KAI) menobatkan Kereta Api (KA) Blambangan Ekspres sebagai kereta dengan rute terpanjang di Indonesia.
Vice President Public Relations KAI Anne Purba mengatakan, KA Blambangan Ekspres memiliki jarak tempuh 1.031 kilometer.
Jarak tempuh KA Blambangan Ekspres mengalahkan KA Pandalungan yang dinobatkan sebagai kereta dengan rute terpanjang di Indonesia pada 2023.
KA tersebut mendapat predikat sebagai kereta dengan rute terpanjang di Indonesia usai KAI memperpanjang rute KA Blambangan Ekspres.
Semula relasi KA Blambangan Ekspres adalah Stasiun Semarang Tawang, Semarang-Ketapang, Banyuwangi pulang-pegi (PP), namun kini menjadi Stasiun Pasarsenen, Jakarta-Stasiun Ketapang mulai Jumat (26/7/2024).
“Betul, KA Blambangan Ekspres (rute) Pasarsenen-Ketapang PP saat ini merupakan KA dengan rute terjauh, yakni 1.031 kilometer. Adapun, KA Pandalungan (rute) Gambir-Jember PP menempuh jarak 919 kilometer,” ujar Anne saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (25/7/2024).
Fasilitas KA Blambangan Ekspres
Anne mengatakan, relasi KA Blambangan Ekspres diperpanjang untuk meningkatkan layanan kepada penumpang.
Dengan begitu, penumpang dari Jakarta yang ingin bepergian menuju Banyuwangi atau sebaliknya mendapat akses transportasi yang mudah.
Sebagai kereta dengan rute terpanjang di Indonesia, KA Blambangan Ekspres sudah menggunakan rangkaian kereta kelas ekonomi new generation.
Jenis kereta tersebut dilengkapi dengan model kursi yang baru, yaitu captain seat berkapasitas 72 tempat duduk.
Model kursi captain seat memungkinkan penumpang mengatur sudut kemiringan tempat duduk atau reclining serta bisa disesuaikan searah laju KA maupun berhadapan atau revolving.
Penggunaan model kursi captain seat membuat KA Blambangan Ekspres tidak lagi menggunakan jenis tempat duduk tegak berhadapan berkapasitas 80 tempat duduk yang terpasang pada kereta kelas ekonomi versi lama.
Perubahan jenis kursi juga memberikan leg room atau ruang kaki yang lebih luas kepada penumpang.
Penggunaan rangkaian ekonomi new generation pada KA Blambangan Ekspres merupakan hasil peningkatan sarana yang dilakukan KAI di Balai Yasa Manggarai.
Tempat tersebut merupakan lokasi perawatan sarana perkeretaapian milik KAI di Manggarai, Jakarta Selatan.
Di samping ekonomi new generation, KA Blambangan Ekspres juga menggunakan rangkaian eksekutif.
“Peningkatan pelayanan pada KA kelas ekonomi ini adalah sebagai wujud komitmen KAI dalam mendengarkan kebutuhan dan masukan dari para pelanggan untuk dapat terus meningkatkan pelayanan dan customer experience sehingga tetap relevan dengan perkembangan zaman,” jelas Anne.
Jadwal KA Blambangan Ekpres
KAI turut memberikan sentuhan pada interior KA Blambangan Ekspres berupa desain yang mirip dengan nuansa kereta kelas eksekutif.
Hal tersebut dapat dilihat dari bentuk bagasi dan nuansa interior yang lebih cerah, toilet dengan nuansa yang lebih mewah dengan model toilet duduk, dan tempat ibadah di kereta restorasi.
“Dengan adanya perpanjangan relasi KA Blambangan Ekspres ini diharapkan mampu meningkatkan animo masyarakat untuk menggunakan kereta api terutama di jalur yang dilewati yaitu antara Jakarta hingga Banyuwangi,” katanya.
Anne menerangkan, KA Blambangan Ekspres dari Stasiun Ketapang akan diberangkatkan pukul 14.50 WIB dan tiba di Stasiun Pasarsenen pukul 07.15 WIB.
Sedangkan dari arah sebaliknya, KA Blambangan Ekspres akan diberangkatkan dari Stasiun Pasarsenen pukul 12.15 WIB dan tiba di Stasiun Ketapang pukul 04.55 WIB.
Harga tiket KA Blambangan Ekspres
Berdasarkan pantauan Kompas.com pada Kamis, tiket KA Blambangan Ekpres dari Stasiun Pasarsenen menuju Stasiun Ketapang atau sebaliknya sudah dijual dengan harga Rp 505.000.
Tiket KA Blambangan Ekspres dengan relasi terbaru dapat dibeli melalui aplikasi Access by KAI.
Itulah rute KA Blambangan Ekpres, jadwal, dan harga kereta dengan jarak terpanjang di Indonesia pada 2024.