Marc Marquez Tak Peduli Dijuluki Raja Crash Meski Sudah Pindah Dari Honda ke Ducati

KISAH Marc Marquez yang tak peduli dijuluki raja crash, meski sudah pindah dari Honda ke Ducati. Kala mentas di MotoGP, Marquez memang kerap terjatuh hingga bahkan menyebabkan dirinya gagal finis.

Marc Marquez diketahui jadi salah satu pembalap bintang di MotoGP. Dia sukses mengukir karier fantastis hingga sudah meraih 6 gelar juara dunia di kelas MotoGP.

Meski sudah tampil gacor, Marquez tetap sering membuat kesalahan dalam melakoni balapan. Kesalahan ini kerap membuatnya mengalami insiden hingga terjatuh dalam balapan.

Salah satu momen paling diingat kala Marc Marquez terjatuh terjadi pada MotoGP Spanyol 2020. Kecelakaan itu membuatnya kecelakaan fatal hingga cedera parah yang berujung absen panjang di musim itu.

Marquez bahkan harus menjalani operasi berulang kali guna menyembuhkan patah tulang di tangan kanannya. Kini, Marquez akhirnya bisa kembali mentas di MotoGP dan mendulang hasil manis di banyak balapan.

Bahkan, Marquez sudah bangkit dan bisa bersaing kompetitif lagi usai pindah ke Ducati. Dia diketahui mulai memperkuat tim satelit Ducati, yakni Gresini Racing, sejak MotoGP 2024 ini.

Meski sudah gacor lagi, Marquez yang masih sering terjatuh sampai mendapat julukan khusus. Dia disebut raja crash oleh para pencinta balap MotoGP.

Mendengar julukan itu, Marquez bereaksi. Dia menanggapinya dengan santai karena memang tak peduli dengan julukan tersebut.

Marquez pun menegaskan tak semua kecelakaan yang dialaminya disebabkan oleh dirinya. Terkadang, dia juga turut menjadi korban keganasan rivalnya.

“Tentu saja saya tidak ingin sering jatuh. Tetapi, statistik soal angka kecelakaan adalah angka-angka yang tidak menarik bagi saya,” ujar Marc Marquez, dikutip dari Paddock-GP, Rabu (28/8/2024).

Marc Marquez

“Benar di paruh pertama musim ini, seperti di Portimao dan Austin misalnya, saya sering mengalami kecalakaan. Tapi itu bukan kesalahan saya,” lanjutnya.

“Saya pernah terjatuh tapi saya pun tidak begitu mengerti penyebabnya. Dan itu tidak dipungkiri telah berdampak negatif pada kepercayaan diri saya,” jelas Marc Marquez.

(Sumber)