Cristiano Ronaldo kembali mencatatkan sejarah baru, kali ini di luar lapangan. Mega bintang asal Portugal ini mengumumkan bahwa dirinya telah mencapai 1 miliar pengikut di seluruh platform media sosial, termasuk Twitter (X), Instagram, Facebook, dan YouTube. Pencapaian ini menjadikannya sebagai salah satu figur publik paling populer di dunia maya.
Ronaldo merayakan pencapaian tersebut pada Jumat (13/9) dini hari WIB, dengan menyampaikan rasa terima kasih kepada para penggemarnya di seluruh dunia.
“Kita telah membuat sejarah – 1 MILIAR pengikut! Ini lebih dari sekadar angka – ini adalah bukti dari hasrat, dorongan, dan kecintaan kita bersama terhadap permainan ini dan seterusnya,” tulis Ronaldo di media sosialnya.
Menurut laporan Daily Mail, Ronaldo memiliki lebih dari 100 juta pengikut di Twitter (X) dan lebih dari 600 juta di Instagram. Akun Facebook-nya diikuti oleh lebih dari 170 juta orang, sementara kanal YouTube yang baru diluncurkannya langsung menarik 60 juta pelanggan. Tak hanya itu, Ronaldo juga memiliki basis penggemar yang besar di platform media sosial China.
Dalam pesannya, Ronaldo juga mengenang perjalanannya, dari jalanan kecil di kampung halamannya di Madeira hingga panggung terbesar dunia.
“Saya selalu bermain untuk keluarga saya dan untuk Anda, dan sekarang 1 miliar dari kita berdiri bersama. Anda telah bersama saya di setiap langkah, melalui semua suka dan duka,” ucap Ronaldo.
Ronaldo menegaskan bahwa pencapaian ini adalah perjalanan bersama dengan para penggemar yang telah mendukungnya sepanjang kariernya.
“Perjalanan ini adalah perjalanan kita, dan bersama-sama, kita telah menunjukkan bahwa tidak ada batasan untuk apa yang dapat kita capai. Yang terbaik belum datang, dan kita akan terus maju, menang, dan membuat sejarah bersama,” tambahnya.
Dengan pencapaian ini, Ronaldo semakin mengukuhkan posisinya sebagai salah satu ikon global yang tidak hanya sukses di lapangan, tetapi juga di dunia digital.
(Sumber)