Siswi SMKN 3 Semarang, Naomi Daviola Setyanie akhirnya ditemukan oleh tim SAR setelah sebelumnya dikabarkan hilang saat melakukan pendakian di Gunung Slamet. Naomi ditemukan dalam kondisi sehat dan selamat.
Dari informasi, Naomi dikabarkan hilang karena terpisah dari rombongan open trip yang membawanya naik dari Pos Bambangan, Kabupaten Purbalingga, Minggu (6/10/2024).
Naomi berhasil ditemukan oleh tim SAR di titik yang biasa disebut sebagai Gunung Malang, Selasa (8/10/2024) sekira pukul 10.00 WIB.
Kepala SMKN 3 Semarang, Harti membenarkan bahwa Naomi adalah siswi yang sempat dikabarkan hilang. Dia menyebut, sudah mendapat kabar bahwa Naomi sudah ditemukan dengan kondisi sehat.
Harti menuturkan bahwa Naomi ditemukan di jalur 7 Gunung Malang dan saat ini masih dalam proses evakuasi.
“Pukul 10.07 WIB kami terima kabar ditemukan. Saat ditemukan kondisinya lemas. Tapi Alhamdulillah sehat,” ungkapnya kepada wartawan seperti dikutip Inilahjateng, Selasa (8/10/2024).
Lebih lanjut, Harti mengatakan jika pendakian yang dilakukan Naomi bukan agenda sekolah melainkan kegiatan pribadi yang bersangkutan.
“Sekolah tidak ada kegiatan. Kami sudah konfirmasi, dia berangkat Sabtu sampai di sana malam. Jadi itu hari libur,” tandasnya.
Harti juga membeberkan bahwa hilangnya salah satu siswanya tersebut diduga karena korban tersesat saat melakukan pendakian.
“Ada dugaan salah jalur. Karena sampai ke gunung malang,” tambahnya.
Atas kejadian tersebut, Harti mengimbau agar seluruh siswanya untuk berkomunikasi dan berkoordinasi terlebih dahulu dengan pihak sekolah jika ingin melakukan kegiatan.
“Walaupun itu hari libur, kegiatan pribadi, sebaiknya izin dari orang tua. Kemudian harus ada temannya, ada tim. Sehingga menghindari adanya hal-hal yang seperti ini,” pungkasnya.
(Sumber)