Real Madrid harus membayar klausul rilis yang cukup tinggi untuk menggaet Xabi Alonso dari Bayer Leverkusen sebagai pengganti Carlo Ancelotti.
APA YANG TERJADI?
Xabi Alonso menjadi kandidat utama untuk menggantikan Carlo Ancelotti sebagai manajer Real Madrid, terutama setelah Los Blancos dipermalukan 5-1 oleh Arsenal dalam dua leg perempat-final Liga Champions. Namun, BILD mengabarkan bahwa Madrid harus membayar klausul rilis yang mencapai dua digit kepada Bayer Leverkusen untuk mendatangkan Alonso sebelum kontraknya, yang berlaku sampai Juni 2026, kedaluwarsa.
SITUASINYA
Alonso diyakini memiliki kesepakatan dengan CEO Leverkusen Fernando Cerro untuk mengizinkannya pergi ke Real Madrid, tetapi Die Werkself akan menuntut setidaknya €10 juta sebagai biaya pelepasan. Madrid kemungkinan besar akan bernegosiasi untuk menurunkan biaya tersebut, mengingat mereka memang seringkali enggan merogoh kocek dalam-dalam untuk mendapatkan manajer.
Waktu pelaksanaan Piala Dunia Antarklub versi baru turut menambah urgensi keputusan ini. Pasalnya, hanya ada jarak 24 hari antara laga La Liga terakhir El Real musim ini dengan dimulainya Piala Dunia Antarklub. Tak hanya itu, sebagian besar pemain Madrid diperkirakan akan bertugas di tim nasional masing-masing di tengah-tengah periode tersebut, sehingga Alonso tak akan punya banyak waktu untuk beradaptasi dengan skuad barunya di awal masa jabatannya jika nanti benar menukangi El Real.
TAHUKAH KAMU?
Spekulasi pergantian manajer di Madrid makin santer dalam beberapa hari terakhir. Menurut laporan dari Cadena SER, seorang perantara dari PSSI-nya Brasil (CBF) terlihat hadir di tribun Santiago Bernabeu di laga Arsenal, sehingga memanaskan rumor kepindahan Ancelotti ke Tim Samba. Laporan lain menyebut bahwa mantan manajer Liverpool Jurgen Klopp bisa tergoda untuk kembali melatih jika jabatan manajer di Bernabeu lowong.
Bulan lalu, direktur olahraga Leverkusen Simon Rolfes mengisyaratkan bahwa Alonso bisa menetap di BayArena selama semusim lagi. “Tidak, dia tetap tinggal, itu saja. Dia memberi tahu saya bahwa tidak ada apa-apa. Dia memiliki kontrak dengan kami,” kata Rolfes.
Alonso masih bisa memimpin Leverkusen meraih gelar Bundesliga kedua secara berturut-turut. Akan tetapi hanya ada lima laga tersisa dan mereka tertinggal enam poin dari Bayern Munich. Selanjutnya, mereka akan bertamu ke markas St. Pauli pada Senin (21/4) dini hari WIB.(Sumber)