News  

Gus Sholah Bakal Dimakamkan Di Samping Makam Gus Dur

KH Salahuddin Wahid atau Gus Sholah akan dimakamkan di pesantren Tebuireng Jombang pada Senin (3/2/2020), sekitar pukul 15.00 WIB. Makam mantan Wakil Ketua Komnas HAM itu berada di sebelah barat pusara KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

Makam keluarga itu berada di kompleks pesantren. Selain Gus Dur, para kerabat pesantren Tebuireng juga dimakamkan di kompleks pemakaman tersebut. Di antaranya Hadratusy Syaikh Hasyim Asyari, KH Wahid Hasyim, serta KH Yusuf Hasyim atau Pak Ud.

“Sesuai rencana, Gus Sholah dikebumikan di kompleks pemakaman pesantren Tebuireng. Makam Gus Sholah disiapkan di sebelah barat makamnya Gus Dur. Berdekatan juga dengan KH Wahid Hasyim. Insya Allah besok jam 15.00 WIB,” ujar pengurus pesantren Tebuireng Teuku Azwani, Minggu (2/2/2020) malam.

Diberitakan sebelumnya, pengasuh pesantren Tebuireng Jombang KH Salahuddin Wahid atau Gus Sholah mengembuskan napas terakhir di rumah sakit Harapan Kita, Jakarta, Minggu (2/2/2020) sekitar pukul 21.00 WIB. Cucu pendiri NU itu menjalani operasi jantung.

Gus Sholah merupakan pengasuh pesantren Tebuireng yang ke tujuh (2006-2020), sejak generasi sang kakek, KH Hasyim Asyari (1899-1947). Gus Sholah lahir di Jombang 11 september 1942. Dia merupakan putra ketiga dari enam bersaudara dari pasangan KH Wahid Hasyim dan Nyai Hj. Sholihah.

Gus Sholah menempuh pendidikan umum mulai dari SD Perwari Salemba, SMP Negeri 1 Cikini, kemudian SMA Negeri 1 Budi Utomo hingga menamatkan kulaihnya di jurusan Arsitek ITB (Institut Teknologi Bandung). [kumparan]