News  

Tolak Lockdown, Sultan HB X Terapkan Calm Down dan Slow Down Lawan Corona

Raja Keraton Yogyakarta yang juga Gubernur DIY, Sri Sultan HB X ingatkan masyarakat DIY agar tetap waspada dan berhati-hati pada penyebaran virus Corona. Sultan HB X menyebut Pemda DIY menerapkan kebijakan Calm-Down dan Slow-Down dalam menghadapi penyebaran virus Corona.

“Strategi mitigasi bencana non-alam ini, DIY belum menerapkan “lockdown”. Melainkan calm down untuk menenangkan batin dan menguatkan kepercayaan diri, agar eling lan waspada.”

“Eling atas Sang Maha Pencipta dengan laku spiritual: “lampah” ratri, zikir malam, mohon pengampunan dan pengayoman-Nya,” ujar Sultan HB X, Senin (23/2).

“Waspada, melalui kebijakan slow down, sedapat mungkin memperlambat merebaknya pandemi penyakit corona, dengan cara reresik diri dan lingkungannya sendiri-sendiri.”

“Kalau merasa kurang sehat harus memiliki kesadaran dan menerima kalau wajib “mengisolasi diri” pribadi selama 14 hari sama dengan masa inkubasi penyakitnya. Jaga diri,” tegas Sultan HB X.

Sultan HB X meminta masyarakat di DIY di masa tanggap darurat virus Corona ini agar menghadapinya dengan sikap sabar-tawakal, tulus-ikhlas, pasrah lahir-batin, disertai ikhtiar yang berkelanjutan.

“Saudara-saudaraku Warga Yogya semuanya, Berbeda dengan bencana gempa tahun 2006 yang kasat-mata. Sekarang ini, virus corona itu jika memasuki badan, tidak bisa kita rasakan, dan menyerangnya pun tak terduga-duga,” tutur Sultan HB X.

“Menghadapi hal itu, kita selayaknya bisa menjaga kesehatan, laku prihatin, dan juga wajib menjalankan aturan baku dari sumber resmi yang terpercaya,” imbuh Sultan.

Sultan HB X meminta agar masyarakat menjaga keluarga, menjaga persaudaraan dan menjaga masyarakat, dengan memberi jarak aman, dan sedapat mungkin menghindari keramaian jika memang tidak mendesak betul.

Sultan HB X menyebut bisa jadi orang yang merasa sehat, sesungguhnya tidak ada seorang pun yang bisa memastikan bahwa kita benar-benar sehat. Malah bisa jadi kita yang membawa bibit penyakit.

“Waspadalah dan berhati-hatilah Saudara-saudaraku! Doaku buat seluruh warga: “Sehat, sehat, sehat!”. Semoga Gusti Allah berkenan meridhai-Nya. Aaminn,” pungkas Sultan HB. {merdeka}