Prediksi Liverpool vs Crystal Palace, Jadwal Liga Inggris Sabtu 19/8/2017

Prediksi liverpool vs crystal palace, jadwal liga Inggris Sabtu 19 agustus 2017

RadarAktual.com – Prediksi Liverpool vs Crystal Palace. The Reds, Liverpool akan menjamu Crystal Palace di Anfield Stadium pada pekan ke 2 Liga Inggris. Siaran langsung laga ini akan digelar pada hari Sabtu (19/8) pada pukul 21.00 WIB.

Prediksi Liverpool vs Crystal Palace. Tuan rumah Liverpool mengawali Liga Inggris musim ini dengan hasil cukup buruk. The Reds hanya mampu meraih 1 poin setelah bermain imbang 3-3 di kandang watford pekan lalu. Sempat membalikkan keadaan pada babak kedua, namun akhirnya The Reds harus puas berbagi poin setelah Watford mencetak gol penyeimbang di masa injury time.

Hasil minor tersebut cukup terobati dengan kemenangan atas Hoffenheim pada babak play off Liga Champions kemarin dimana The Reds unggul tipis 2-1. Kemenangan pada leg pertama ini, membuat peluang armada Jurgen Klopp ke babak grup semakin terbuka lebar.

Sementara itu dari kubu tim tamu, Crytal Palace mengawali musim ini dengan sangat buruk. The Eagles harus menanggung malu saat menjamu Huddersfield Town dengan tiga gol tanpa balas dimana salah satunya merupakan gol bunuh diri dari bek sayap Jamie Ward. Hasil ini tentu cukup buruk mengingat Huddersfield merupakan tim promosi.

Ditengah kondisi yang terpuruk ini, Palace yang saat ini ditangani oleh Frank de Boer justru harus tampil tanpa beberapa pilarnya. Wilfried Zaha, Bakary Sako, Connor Wickham, dan Pape Souare dipastikan absen pada laga kali ini karena masih mengalami cedera.

Berkaca dari sejarah pertemuan kedua tim, Liverpool masih lebih unggul. Dari lima pertemuan terakhir kedua tim, The Reds mengoleksi 3 kali kemenangan dan 2 kali kalah saat bertemu dengan Palace.

Prediksi line up Liverpool vs Crystal Palace :

Liverpool : Mignolet, Arnold, Moreno, Matip, Lovren, Can, Hendo, Wijnaldum, Salah, Firmino, Mane.
Pelatih : J. Klopp

Crystal Palace : Speroni, Mensah, Ward, Jairo, Dann, Cabaye, Ruben, Puncheon, Milivojevic, Benteke, Townsend.
Pelatih : F. de Boer