Partai Berkarya Pimpinan Tommy Soeharto Bentuk Tim Sembilan

Pendiri Partai Berkarya pimpinan H. Hutomo Mandala Putra, SH. Pada Senin 7 Desember 2020 mengadakan deklarasi “Tim Sembilan” di Hotel Novotel, Cikini, Jakarta Pusat. Adapun Tim Sembilan itu terdiri dari; Pendiri, Pengurus, Ormas, serta kader-kader militan Partai Berkarya.

Deklarasi yang juga diisi Dialog Kader, Pendiri dan Pengurus itu, ditutup dengan pembacaan Pers Rilis bertemakan “Sambung Rasa Kader dan Elemen Pendukung yang Memiliki Rasa Perduli Sebagai Kader Partai Berkarya.”

Dibentuknya Tim Sembilan tersebut menurut H.Anhar Nasution, salah seorang Kordinator “Tim Sembilan” yang juga Angota Mahkamah Partai Berkarya;

“bahwa tim ini dibentuk bertujuan untuk mengakomodir berbagai Informasi dan keluhan yang terjadi di daerah, baik itu dari pengurus DPW, DPD, Kader, maupun kader Partai Berkarya terpilih yang telah duduk di Dewan Perwakilan Rakyat, di daerah.

“Jangan sampai terjadi anggapan bahwa kepengurusan Partai Berkarya pimpinan HMP terkesan vakum. Adapun pembentukan tim sembilan ini telah direstui olah Ketua Umum, dan beliau mempersilahkan untuk mengambil langkah-langkah yang diperlukan demi memperjuangkan Partai Berkarya,” ujarnya.

Kita ketahui pasca dilaksanakan Rapimnas IV pada tanggal 9 Juli 2020 di Jakarta, terjadi perpecahan ditubuh Partai Berkarya yang berbuntut gugatan di PTUN oleh Tim Hukum Partai Berkarya pimpinan H. Hutomo Mandala Putra. {harianaceh}