Setim Dengan Rossi, Hal Hebat dan Luar Biasa Yang Terjadi Pada Morbidelli

Pembalap Tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, menyambut gembira kehadiran rekan setim barunya, yakni Valentino Rossi, di MotoGP 2021. Baginya, menjadi rekan setim Rossi adalah hal yang sangat hebat dan begitu luar biasa.

Morbidelli memang akan memiliki rekan setim baru pada gelaran MotoGP 2021. Tak lagi bertandem dengan Fabio Quartararo, Morbidelli akan menjadi bertandem dengan Valentino Rossi.

Menyambut hangat kehadiran Rossi, Morbidelli mengaku sudah memiliki hubungan yang baik dengannya sejak lama. Sebab, Franco Morbidelli merupakan jebolan dari akademi balap milik Valentino Rossi, yakni VR46 Riders Academy.

Karena itu, Morbidelli tak perlu lagi merasa khawatir tak bisa menjalin hubungan yang baik dengan rekan setim barunya. Ia justru memastikan duet kali ini akan berjalan dengan begitu baik.

Selain karena status Rossi yang memang sudah dikenalnya sejak lama, Morbidelli juga menyambut gembira kehadiran rekan setim barunya itu lantaran kiprahnya yang luar biasa di dunia balap motor.

Rossi yang sudah selama 26 tahun menjalani karier di ajang balap grand prix itu telah menorehkan banyak pencapaian manis.

Rossi sudah meraih 89 kemenangan dan 199 poidum selama kariernya di ajang balap motor grand prix. Tak sampai di situ, dia juga sudah meraih sembilan gelar juara dari beragam kelas di ajang balap motor grand prix.

Fakta ini yang semakin membuat Morbidelli menyambut gembira kehadiran Valentino Rossi sebagai rekan setimnya. Keduanya pun akan tampil bersama untuk pertama kalinya hari ini dalam peluncuran motor balap Petronas Yamaha SRT untuk MotoGP 2021.

“Kami (Morbidelli dengan Valentino Rossi) memiliki hubungan yang sangat baik,” ujar Morbidelli, sebagaimana dikutip dari Speedweek, Senin (1/3/2021).

“Mendapatkan kesempatan untuk menjadi rekan setimnya adalah situasi yang hebat dan perasaan yang luar biasa,” tukasnya. {okezone}