Kocak! Legenda MotoGP Valentino Rossi Ternyata Berasal Dari Semarang, Jawa Tengah

VALENTINO Rossi dapat dikatakan punya ikatan tersendiri dengan Indonesia. Sebab, pembalap Italia itu memiliki banyak penggemar di Tanah Air.

Sebagaimana diketahui, Rossi adalah legenda MotoGP yang berasal dari Italia. Akan tetapi, kreativitas penggemarnya di Tanah Air membuat Rossi berpindah kewarganegaraan menjadi Indonesia.

Pada 2015 silam, akun twitter @dewahoya mengunggah foto KTP (Kartu Tanda Penduduk) yang diedit agar menjadi milik Rossi. KTP itu menampakkan foto Rossi yang memakai peci hitam dan baju koko putih.

Dalam KTP itu, nama dan tempat tanggal lahir Rossi ditulis sesuai kenyataan. Akan tetapi, tempat tinggal Rossi ditulis di Dusun Rawaboni RT 004 RT 009, keluarahan Rawaboni, Kecamatan Banyubiru, Semarang, Jawa Tengah.

Agama Rossi dalam KTP itu ditulis Islam dan pekerjaannya adalah pembalap MotoGP. Di bagian bawah KTP, terdapat tanda tangan The Doctor.

KTP itu jelas merupakan hasil editanan salah satu penggemar Rossi. Jika Rossi benar-benar berpaspor Indonesia, pria berumur 42 tahun itu tentu menjadi kebanggaan Tanah Air.

KTP editan itu dapat dikatakan sebagai bentuk kecintaan para penggemar Rossi di Tanah Air kepadanya. Sayang, aksi Rossi sebagai pembalap tidak dapat dilihat lagi mulai musim 2022.

Rossi telah pensiun pada akhir musim MotoGP 2021 setelah berkarier di dunia balap profesional sejak 1996. The Doctor pensiun dengan kepala tegak.

Sebab, dia merupakan salah satu pembalap tersukses di MotoGP. Sebanyak sembilan gelar juara dimiliki Rossi yang tujuh di antaranya diraih di MotoGP. Sementara itu, dua sisanya didapatkan di kelas 125cc (1997) dan 250cc (1999).

Pensiunnya Rossi menandakan berakhirnya sebuah era di MotoGP. Selain itu, MotoGP pun kehilangan sosok ikon yang membuat olahraga ini menjadi seterkenal sekarang. Patut ditunggu, siapa pembalap yang bisa menjadi ikon baru MotoGP? Jawabannya mungkin ditemukan di MotoGP 2022. {okezone}