Setim Dengan Marc Marquez, Pol Espargaro Jadi Lebih Termotivasi Bersaing di MotoGP 2022

PEMBALAP tim Repsol Honda, Pol Espargaro, mengakui peran penting Marc Marquez dalam kariernya di MotoGP saat ini. Dia bahkan menjadi lebih termotivasi untuk memberikan versi terbaiknya selama menjadi rekan Marc Marquez.

Pol akan menjalani musim keduanya bersama tim Repsol Honda. Dengan kata lain ini, pembalap Spanyol itu akan kembali menjadi rekan satu tim peraih gelar juara dunia enam kali, Marc Marquez.

Sejak bergabung dari KTM pada awal 2021, Pol mulai menunjukkan peningkatan performa. Dia meraih peringkat ke-12 dengan sekali naik ke tangga podium di musim tersebut.

Performa menjanjikan dia tampilkan dalam lima hari tes pramusim MotoGP 2022. Puncaknya saat dia menjadi yang terbaik dalam tes di sirkuit baru Mandalika, 11-13 Februari 2022.

Kala itu, hari pertama tes pada 11 Februari 2022, Pol menjadi yang tercepat. Dia mencatatkan waktu 1 menit 32,466 detik

Sempat turun di hari kedua, Pol kembali menjadi yang tercepat di hari terakhir. Dia berhasil mencatatkan waktu 1 menit 31,060 detik.

Peningkatan performa itu disebutnya tak lepas dari peran Marquez di dalam tim. Meski tidak secara langsung, kehadiran Marquez membuat motivasi tersendiri bagi pembalap 30 tahun itu.

“Marc berkontribusi banyak untuk tim, dia berkontribusi banyak untuk rekan setimnya. Memiliki pembalap yang cepat di pabrik berarti Anda harus menuntut lebih banyak dari diri sendiri daripada yang selalu Anda lakukan,” ucap Pol, dikutip laman Motosan, Jumat (25/2/2022).

“Tetapi itu juga membawa sedikit perasaan itu, menang, bahwa Anda harus mendapatkan gelar,” lanjutnya.

“Mungkin terlalu banyak tekanan, kadang-kadang, tetapi perasaan yang dimiliki tim ketika Marc ada di sana bahwa kami harus menang dari sesi latihan pertama membuat kami semua bekerja lebih termotivasi, termasuk saya sendiri, dan yang jelas akan membantu kita,” lanjutnya. {okezone}