Dapat Antusiasme Tinggi, Penyelenggaraan Formula E Jakarta 2022 Dinilai Sukses Besar

Penyelenggaraan Formula E Jakarta 2022 dipandang sukses besar. Pandangan ini muncul berdasarkan besarnya antusiasme dari masyarakat akan penyelenggaraan ajang Formula E Jakarta 2022 yang berlangsung Sabtu 4 Juni.

Berakhirnya balapan Formula E Jakarta 2022, praktis meninggalkan kesan mendalam bagi masyarakat Indonesia. Bukan hanya pertama kalinya dalam sejarah, euforia para penonton juga jadi kesan baik Indonesia di mata dunia.

 

Menurut jurnalis Sportstar.id, Wikanto Arungbudoyo, ajang Jakarta E-Prix telah berjalan dengan sukses. Hal tersebut dapat terlihat dengan antusiasme sepanjang gelaran Formula E Jakarta 2022.

 

“Acaranya kalau dilihat secara keseluruhan, sukses besar. Antusiasme penonton tinggi. Kita lihat banyak antrian dan tiket sold-out. Sukseslah kalau dari sisi itu,” kata Arung dalam Podcast Aksi Nyata Partai Perindo, Senin (6/6/2022).

Penyelenggaraan Formula E Jakarta 2022 dipandang sukses besar. Pandangan ini muncul berdasarkan besarnya antusiasme dari masyarakat akan penyelenggaraan ajang Formula E Jakarta 2022 yang berlangsung Sabtu 4 Juni.

Berakhirnya balapan Formula E Jakarta 2022, praktis meninggalkan kesan mendalam bagi masyarakat Indonesia. Bukan hanya pertama kalinya dalam sejarah, euforia para penonton juga jadi kesan baik Indonesia di mata dunia.

 

Menurut jurnalis Sportstar.id, Wikanto Arungbudoyo, ajang Jakarta E-Prix telah berjalan dengan sukses. Hal tersebut dapat terlihat dengan antusiasme sepanjang gelaran Formula E Jakarta 2022.

 

“Acaranya kalau dilihat secara keseluruhan, sukses besar. Antusiasme penonton tinggi. Kita lihat banyak antrian dan tiket sold-out. Sukseslah kalau dari sisi itu,” kata Arung dalam Podcast Aksi Nyata Partai Perindo, Senin (6/6/2022).(Sumber)