Blackburn Rovers Kembali Ajak Umat Islam Inggris Shalat Idul Adha di Stadion Ewood Park

Blackburn Rovers kembali memberi kabar membahagiakan jelang perayaan Idul Adha pada 9 Juli nanti. Klub asal Inggris itu mengundang komunitas muslim yang berada di Kota Blackburn, Lancashire, dan sekitarnya untuk menjalankan shalat Ieduladha di Stadion Ewood Park.

“Blackburn Rovers dengan bangga mengumumkan bahwa klub, sekali lagi, akan membuka pintu di Ewood Park untuk komunitas Muslim kami dengan menjadi tuan rumah shalat Idul Adha pada Sabtu tanggal 9 Juli,” tulis pernyataan resmi Blackburn yang dikutip Kantor Berita Politik RMOL dari laman resmi klub, Senin (4/7).

Rencananya, ibadah shalat Iduladha yang digelar di atas rumput lapangan Ewood Park itu dimulai pada pukul 9.30 pagi waktu setempat. Pihak Blackburn Rovers berharap kegiatan ini dapat diikuti oleh lebih dari 3 ribu orang.

Untuk bisa melakukan shalat Iduladha di Ewood Park, warga bisa datang langsung tanpa mendaftar, tapi disarankan datang lebih awal. Selain itu, meski menyediakan beberapa toilet untuk digunakan jemaah, manajemen Blackburn menyarankan warga untuk berwudhu di rumah masing-masing.

Tak hanya itu, jawara Premier League 1994-1995 tersebut juga memberi pelayanan kepada jemaah yang membutuhkan kursi atau kursi roda untuk shalat. Bagi mereka yang membawa kursi lipat dari rumah diminta untuk dititipkan ke panitia untuk kemudian menggunakan fasilitas yang disediakan.

Namun demikian, kegiatan shalat Iduladha di Ewood Park bisa dibatalkan apabila hujan turun.

Ini bukan kali pertama Blackburn Rovers memberi kesempatan komunitas Muslim Inggris untuk menjalankan shalat Ied berjamaah. Klub Divisi Championship itu pernah menggelar shalat Idulfitri pada 2 Mei lalu, juga di Ewood Park.

Blackburn Rovers kini menjadi klub sepak bola Inggris pertama yang menggelar shalat Idulfitri dan nanti shalat Iduladha. Kala itu, sebanyak 3 ribu jamaah datang ke Ewood Park dan mengikuti shalat Idulfitri yang dipimpin Sheikh Wasim Kempson.(Sumber)