PARA atlet bulu tangkis Indonesia terus melakukan persiapan jelang tampil di Badminton Asia Championship 2023. Pelatih tunggal putri Indonesia, Indra Wijaya, pun memberikan pesan kepada anak asuhnya untuk tampil maksimal di kompetisi tersebut.
Ya, Badminton Asia Championship 2023 akan digelar pada 25-30 April 2023 mendatang di Dubai, Uni Emirat Arab. Tentunya, Indonesia memiliki target untuk meraih hasil maksimal di ajang tersebut.
Indonesia menurunkan tiga wakil untuk bersaing di sektor tunggal putri. Ketiga pebulu tangkis itu yakni Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani, dan Komang Ayu Cahya Dewi.
Sebelum bertolak ke Dubai, Indra Wijaya memberikan pesan kepada anak asuhnya itu. Dia ingin Gregoria, Putri KW, dan Komang bisa tampil maksimal dan bermain tanpa beban.
“Saya berpesan semoga anak-anak bisa tampil all out, tampil maksimal,” ungkap Indra Widjaja dilansir dari rilis PBSI, Sabtu (22/4/2023).
Di sisi lain, Indra Wijaya turut mengatakan kalau tidak ada lawan mudah yang akan dihadapi Gregoria, Putri KW, dan Komang di Badminton Asia Championship 2023. Oleh sebab itu, dia ingin tanggal putri Indonesia menampilkan hasil latihan semaksimal mungkin.
“Kalau dilihat dari lawan-lawannya tidak ada yang dibilang enteng,” imbuh pelatih berusia 49 tahun tersebut.
“Saya berharap apa yang sudah mereka dapat di latihan bisa kita bawa ke pertandingan nanti,” pungkasnya.(Sumber)