News  

Natalius Pigai: Jangan Pernah Percaya Quick Count Bayaran

Tokoh HAM asal Papua, Natalius Pigai meminta masyarakat Indonesia tidak terprovokasi dengan hasil hitung cepat alias quick count Pilpres 2019.

Mayoritas lembaga survei merilis, paslon 01 Jokowi-Maruf unggul atas paslon 02 Prabowo-Sandi. Data masuk quick count lembaga survei sekitar 50 sampai 70 persen.

Jelas Natalius, apalagi lembaga-lembaga survei itu sudah sejak awal memiliki kedekatan dan afiliasi dengan salah satu pasangan capres dan cawapres.

“Jangan percaya quick count bayaran. Exit poll Prabowo-Sandi menang dimana-mana. Jangan main demokrasi jahanam,” sebut Natalius, Rabu (17/5).

Exit poll yang dilakukan internal Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, paslon 02 unggul atas paslon 01. Prabowo-Sandi (55,4 persen) dan Jokowi-Maruf (42,8 persen).

Adapun quick count BPN Prabowo-Sandi, Prabowo-Sandi unggul dengan persentasi 52,2 persen. [rmol]