China Open 2023: Viktor Axelsen Juara, Tuan Rumah Borong 2 Gelar

HASIL lengkap final China Open 2023 akan diulas dalam artikel ini. Sejumlah pebulu tangkis top dunia sukses menyegel gelar juara usai menang di laga final hari ini, salah satunya sang raja bulu tangkis dunia, Viktor Axelsen.

Ya, ajang bulu tangkis bergengsi Super 1000, China Open 2023, baru saja rampung digelar pada hari ini, Minggu (10/9/2023). China sebagai tuan rumah sukses memborong dua gelar juara.

Chen Qingchen/Jia Yi Fan

Gelar pertama didapat dari sektor ganda putri lewat aksi Chen Qingchen/Jia Yifan. Mereka menyegel gelar juara usai mengalahkan unggulan kedua asal Korea Selatan, yakni Baek Ha-na/Lee So-hee, dengan skor 21-11 dan 21-17.

Kemudian, wakil China dari sektor ganda putra, yakni Liang Wei Keng/Wang Chang, juga sukses merebut gelar juara. Gelar itu didapat usai mengalahkan jagoan Malaysia, yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dengan skor 21-12 dan 21-14.

Selain dua wakil China, raja bulu tangkis dunia asal Denmark, Viktor Axelsen, juga sukses berjaya di China Open 2023. Dia merebut gelar juara usai mempermalukan utusan China, yakni Lu Guang Zu.

Duel sengit harus dihadapi Axelsen kala melawan Lu yang mendapat dukungan penuh dari suporter tuan rumah. Tetapi, Axelsen perlahan bisa mengatasi tekanan itu sehingga menang dengan skor 21-16 dan 21-19.

Di sektor tungga putri, gelar juara China Open 2023 menjadi milik An Se Young. Tunggal putri nomor 1 dunia ini tampil begitu tangguh kala melawan jagoan Jepang, Akane Yamaguchi.

Saking apiknya permainan An Se Young, Akane kalah dengan skor telak di gim pertama dengan skor 21-10. Sejatinya, Akane berhasil memberi perlawanan berarti di gim kedua, tetapi An Se Young buru-buru ngegas lagi sehingga menang dengan skor 21-19.

Terakhir, gelar juara di sektor ganda campuran menjadi milik wakil Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung. Mereka memastikan gelar juara usai mengalahkan unggulan kedelapan asal Prancis, yakni Thom Gicquel/Delphine Delrue, dengan skor 21-19 dan 21-12.

Kesuksesan ini membuat Seo/Chae makin bersinar pada 2023. Sebelumnya, mereka diketahui juga sukses merebut gelar juara di BWF World Championships 2023.

Berikut Hasil Lengkap Final China Open 2023:

XD – Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan) vs Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis): 21-19 dan 21-12

WD – Chen Qingchen/Jia Yifan (China) vs Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan): 21-11 dan 21-17

WS – An Se Yong (Korea Selatan) vs Akane Yamaguchi (Jepang): 21-10 dan 21-19

MS – Viktor Axelsen (Denmark) vs Lu Guang Zu (China): 21-16 dan 21-19

MD – Liang Wei Keng/Wang Chang (China) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia): 21-12 dan 21-14

Sumber