Didukung Habibie, Bamsoet Makin Optimis Terpilih Jadi Ketum Golkar

Tokoh senior Partai Golkar sekaligus Presiden ke-3 RI BJ Habibie mendorong Wakil Koordinator Bidang Pratama Partai Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet) maju dalam kontestasi kepemimpinan dalam Musyawarah Nasional (Munas) partai berlambang pohon beringin tersebut.

Dorongan itu disampaikan Habibie saat Bamsoet berkunjung ke kediamannya di kawasan Patra Kuningan, Jakarta, Senin (15/7/2019).

“Pak Habibie sebagai tokoh Golkar, mendukung semua kader-kader Golkar maju sebanyak-banyaknya. Karena kebetulan saya hari ini hadir, beliau mendorong,” kata Bamsoet.

Selama kurang lebih dua jam Bamsoet menggelar pertemuan dengan Habibie. Kepada salah satu kandidat kuat calon ketua umum Golkar itu, Hahibie berpesan agar Golkar ke depan mampu memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan nasional.

“Beliau berharap Golkar tetap menjadi partai yang mengedepankan kekaryaan dan mendorong teknologi sebagai garda terdepan pembangunan bangsa yang bisa mendorong ekonomi dan meningkatkan sumber daya manusia,” kata Bamsoet.

Atas dorongan dan restu dari Habibie, Bamsoet mengaku semakin mantap untuk maju dalam suksesi kepemimpinan Partai Golkar dalam Munas mendatang.

“Saya tadi mengucapkan terimakasih atas pandangannya. Tentu ini akan membuat sata semakin mantab,” ucap Bamsoet. [indopos]