Wisata  

Staycation Riverside di Pakarangan Glamping, Bantarkaret Bogor

Tujuan staycation di Bogor semakin beragam. Salah satunya ada Pakarangan Glamping yang merupakan area glamorous camping serta memiliki pemandangan persawahan dan riverside yang menenangkan.

Berdasarkan website resminya, pakarangan.id, lokasi staycation nyaman ini berada di Desa Bantar Karet, Kec. Nanggung, Kabupaten Bogor. Lokasinya sekitar 2 jam perjalanan dari Kota Bogor.

Daya Tarik Pakarangan Glamping

Pakarangan – Glamping Resort

Pakarangan Glamping yang berada dekat dengan persawahan dan riverside (aliran sungai), tentu memiliki daya tarik tersendiri. Selain karena lokasinya, fasilitas yang diberikan pun dapat menunjang staycation di tempat ini.

Berikut merupakan daya tarik dari lokasi glamping sekaligus staycation ini. Informasinya dihimpun dari website resmi pakarangan.id dan juga Instagram resmi @pakarangan.id.

1. Tempat Glamping Nyaman
Tempat ini memiliki konsep glamorous camping atau glamping yang nyaman. Tempat menginapnya merupakan bangunan permanen yang berada di atas bukit. Pintu masuk tiap kabinnya mengingatkan vila di Bali.

Kabin menginapnya juga dibekali dengan fasilitas yang nyaman. Disediakan pula handuk dan peralatan mandi. Selain itu, ada juga akses Wi-Fi gratis.

Pakarangan – Glamping Resort

2. Bisa dengar Gemericik Air dari Sungai
Dari kabin menginapnya, pengunjung bisa mendengar gemericik air dari sungai yang terletak tidak jauh. Pada siang atau sore hari, pengunjung juga bisa bermain di tepian sungai kecilnya.

3. Pemandangan Asri Terasering ala Bali
Pemandangan dari kabin glamping ini memanjakan mata pengunjung. Hamparan terasering persawahan hijau jadi pemandangan yang elok. Pemandangan ini mengingatkan akan suasana vila di Ubud, Bali.

4. Restoran Menyediakan Makanan Lezat

Jalur dari Bogor ke Pakarangan Glamping Resort - AyoGlamping
Meskipun tempat ini menawarkan penginapan glamping yang nyaman, tempatnya juga punya restoran dengan berbagai makanan lezat. Restoran ini terbuka untuk umum. Jam operasionalnya pukul 07.00 hingga 22.00 WIB.

5. Ada Ruang Serbaguna, Cocok untuk Berbagai Acara
Tempat ini juga punya ruang serbaguna yang bisa dijadikan sebagai tempat menyelenggarakan berbagai acara. Pengunjung bisa mengadakan acara lamaran hingga pernikahan privat di sini.

6. Tersedia Paket Wisata: Hiking hingga Off Road

Pakarangan – Glamping Resort

Tidak hanya itu, tersedia juga paket wisata, bagi pengunjung yang ingin mengeksplorasi lingkungan sekitar. Ada paket wisata hiking atau tracking, hingga paket wisata off road dengan kendaraan jeep.

Bagi yang akan menginap di Pakarangan Glamping, harga sewa berdasarkan website pakarangan.id, yaitu mulai dari Rp1.000.000 per malam untuk glamping tipe deluxe. Harganya sudah termasuk dengan sarapan.