News  

Viral Saf Shalat Ditandai Sesuai Jabatan, Di Kementerian BUMN?

Baru-baru ini beredar sebuah foto kontroversial yang menunjukkan saf di masjid Kementerian BUMN. Dalam foto, saf di masjid terlihat ditandai dengan jabatan untuk pejabat BUMN.

“Saf khusus direksi, komisaris & Kementerian BUMN,” bunyi tulisan di kertas yang ada pada saf masjid tersebut. Benarkah itu ada di Kementerian BUMN?

  1. Bukan di Kementerian BUMN

Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Arya Sinulingga, mengonfirmasi bahwa tidak betul shaf masjid kontoversial itu ada di masjid BUMN.

Menurut Arya, struktur tembok dan karpet tersebut berbeda dengan masjid di Kementerian BUMN.Ia juga mengirimkan foto sebagai pembanding.

“Gambar tersebut bukan di Kementerian BUMN. Terlihat dari ruangan dan karpetnya bukan di Kementerian BUMN. Jadi ini hoaks,” kata Arya kepada IDN Times, Jumat (29/11).

Ketika ditanya apakah saf yang dikaveling itu bisa saja berada di BUMN lain, Arya mengatakan tidak tahu.

“Karena jumlah BUMN ada banyak sekali. Yang bisa kami pastikan, masjid yang dikaveling seperti itu tidak ada di Kementerian BUMN,” imbuhnya.

2. Khawatir Masyarakat Terpecah Karena Fitnah

Arya berharap masyarakat dapat berhati-hati dengan kabar miring seperti itu. Pasalnya selain foto itu sebagai fitnah, informasi seperti itu dapat memecah belah masyarakat Indonesia. “Jangan memecah belah dengan fitnah seperti itu. Apalagi menggunakan nama agama. Sangat sensitif,” kata Arya.

3. Dihujat warganet karena tidak sesuai ajaran Islam

Salah satu akun yang mengunggah foto tersebut adalah AREA JULID @AREAJULID yang saat ini sudah di-retweet lebih dari 8.000 dan 11.500 likes. “Wdyt Nabi Muhammad dan sahabatnya menangis melihat ini,” tulisa AREA JULID.

Beberapa warganet turut mengomentari karena saf yang dikaveling tidak sesuai ajaran Islam. “Anjir ini parah si sumpah masa sholat diatur2 gini ;( padahal Sholat itu semuanya sejajar nunjukin kita gak ada apa2 nya sama Tuhan YME,” tulis akun Prince Charming @KunThet00. {idntimes}