Prabowo Tunjuk Lima Kader Gerindra Ini Jadi Juru Bicara Khusus

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto

Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto menunjuk lima juru bicara khusus (Jubirsus) partai. Menteri Pertahanan Presiden Jokowi periode kedua ini menugaskan Ahmad Muzani, Sufmi Dasco Ahmad, Sugiono, Habiburokhman dan Ahmad Riza Patria.

“Untuk memudahkan rekan-rekan media mendapatkan informasi  sikap resmi partai Gerindra maka Pak Prabowo telah menunjuk juru bicara,” kata Juru Bicara Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dalam keterangan tertulis, Jumat (6/12).

Wakil Ketua Umum Gerindra itu juga mengatakan bahwa penunjukan Jubir ini akan dievaluasi secara berkala oleh Prabowo. Jumlah juru bicara nantinya bisa berkurang atau bertambah bahkab berubah jika diperlukan.

Dasco mengatakan, penunjukan juru bicara itu juga dilakukan agar kader-kader partai Gerindra tetap fokus bekerja di bidang masing-masing guna memastikan suksesnya program-program kerakyatan.

Hal itu, dia melanjutkan, menyusul posisi partai sebagai salah satu partai pendukung pemerintah. Sebelumnya, Prabowo Subianto juga mengangkat Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai juru bicara pribadinya. Namun Dahnil kini mengikuti dan telah menjadi staf khusus Prabowo di Kementerian Pertahanan.

Diantara nama-nama yang diangkat Prabowo sebagai Jubirsus, tidak ada nama Fadli Zon atau Arief Poyuono. Terkait Arief Poyuono, Gerindra pernah menyampaikan bahwa wakil ketua umum partai itu tidak mewakili suara Gerindra.

Partai pimpinan Prabowo Subianto itu juga mengingatkan wartawan agar meminta pernyataan terkait isu terkini kepada tokoh Gerindra yang lain, selain Arief Poyuono. {republika}