News  

Positif Corona, Tung Desem Waringin Melawan Dengan Rasa Bahagia

Motivator ternama, Tung Desem Waringin, positif corona. Ia mengatakan, hasil swabnya baru keluar, Minggu (5/4).

Awalnya, ia merasakan demam sejak 18 Maret 2020. Karena itu ia memeriksakan diri ke dokter.

“Jadi untuk pertama kali saya confirmed kena COVID-19. Mulai demam 18 Maret. 23 Maret dites darah dan foto paru, 95 persen ke atas gejalanya COVID-19. Lalu swab tenggorokan 30 Maret hasil keluar swab, banci hasilnya, separuh enggak separuh positif hasilnya,” kata Tung Desem, Senin (6/4/2020).

Ia pun tes swab lagi pada 1 April. Tung Desem merasa heran karena hasil swabnya baru keluar setelah 4 hari periksa.

“Kemudian tanggal 30 Maret tes darah lagi, 99 persen hasilnya. Karena harus masuk rumah sakit karena kondisinya kurang baik, menurun, kurang jos. Tambah kurang baik. Kemudian tanggal 1 April, swab lagi hasilnya baru keluar kemarin. Hasilnya confirmed positif COVID-19,” jelas dia.

“Tanggal 1 saya menggigil. Posisi paling kritis,” sambungnya. Namun menurut Tung, virus ini bisa dilawan dengan rasa bahagia. Termasuk dengan bernyanyi.

 

View this post on Instagram

 

Saya akan update kondisi saya. Juga cerita sejak awal. Serta apa saja yg dilakukan. . Yg Jelas Saya memutuskan Jadi Pasien yg Ceria, Positif dan Semangaaaaat. Utk Membantu menaikkan Imun Sistem. Jaga Kebersihan. Jaga Kesehatan. Social Distancing. Jaga Jarak. #DirumahSajaWoiiiii. Kemana Pakai Masker Woiii. Semoga Semua Sehat. Dan yg Kena Ayo Gembira dan Semangat. *Hati yg Gembira adalah Obat. Obat yg Manjur. Aamiin*. 🙏 Sudah hari ke 6 suhu normal, Nafas Lancar Jaya, Tidur Nyenyak, Makan Nikmat. Josss! Mohon Doa Sembuh Sehat Kembali. Aamiin. 🙏. HATI yg GEMBIRA adalah OBAT. OBAT yg MANJUR. Salam Dahsyat Selalu. RS Siloam Kelapa Dua. 6 April 2020. Tung Desem Waringin. Note: Mohon Bantuan DOA Semoga saya Segera Pulih, Segera dinyatakan Negatif dua kali, Sembuh Sehat Segar Kembali. Juga Keluarga Saya Sehat Semua nya. Saya juga Doakan Semua Teman2 dan Keluarga Sehat Panjaaaaaaang Umuuuur. Aamiin 🙏. Juga yg mungkin Terkena, Tetap Semangat dan Tetap Gembira. Nyanyi2 yg Riang Gembira, baca berita yg positif2, tinggal kan grup2 dan berita2 yg hobinya nyebar ketakutan. Kumparan yg nulis ttg saya jangan hanya separuh,, hadew! Nonton video2 humor. Bicara dengan orang2 yg Positif dan Semangat.

A post shared by Tung Desem Waringin (@tungdesemwaringin.tdw) on

Tung Desem mengatakan, hati gembira dapat menjadi obat paling ampuh bagi pasien terjangkit COVID-19. Dengan hati gembira, menurut Tung, hal itu dapat berpengaruh pada membaiknya sistem imun para pasien yang terjangkit corona.

“Wis pokoknya hati gembira dulu, wis ces pleng, itu akan membantu sistem imun kita naik. One more time, gembira ria gembira ria hati yang gembira, adalah obat, obat yang manjur amin,” ujar Tung Desem Waringin, Senin (6/4/2020).

Hati gembira, menurut Tung berperan penting dalam proses penyembuhannya. Ia menyebut selama menjalani proses perawatan, tak satu hari pun dilewatkannya tanpa bernyanyi. Sikap itu pula yang menurut Tung diapresiasi oleh dokter dan suster yang menanganinya.

“Kita butuh lingkungan yang positif, sehingga hatinya itu damai, semangat, dan gembira. Nah ketika nyanyi hati yang gembira adalah obat yang manjur itu wajahnya nyengir jadi kita gembira, dan kekhawatiran hilang,” katanya.

“Hatinya damai plong, immune system meningkat. Ceria, sampai dokter itu bilang kalau saya lihat Pak Tung ini wis mesti sembuhnya paling cepet ini, ini pasien yang paling riang, pasien yang paling semangat,” beber Tung. [kumparan]