Kekalahan 2-8 yang diterima Barcelona dari Bayern Munich di perempatfinal Liga Champions 2019-2020 yang berlangsung dini hari tadi, diprediksi menjadi akhir perjalanan Quique Setien sebagai pelatih Blaugrana –julukan Barcelona.
Sebelumnya, menurut laporan The Sun, Setien akan dipecat dari jabatannya jika gagal membawa Barcelona juara Liga Champions 2019-2020.
Setien ditunjuk sebagai pelatih Barcelona pada 13 Januari 2020, menggantikan posisi Ernesto Valverde yang dipecat karena gagal membawa Blaugrana juara Piala Super Spanyol 2020. Pemecatan Valverde saat itu sebenarnya mengejutkan.
Sebab, ketika dipecat, Valverde baru saja membawa Barcelona menjadi juara paruh musim Liga Spanyol 2019-2020. Selain itu, Valverde juga mengantarkan Lionel Messi dan kawan-kawan lolos ke 16 besar Liga Champions 2019-2020.
Semakin mengejutkan karena Barcelona menunjuk pelatih pengganti dengan sosok yang minim pengalaman menangani tim besar. Sekadar informasi, sebelum menangani Barcelona, hanya Real Betis, klub kategori tenar yang pernah dibesut Setien.
Meski begitu, fans Barcelona masih menjaga optimisme mereka ketika tahu tim kesayangannya ditangani Setien. Ternyata, keraguan yang ditunjukkan di awal benar-benar terealisasi.
Barcelona disingkirkan Athletic Bilbao di perempatfinal Copa del Rey dengan skor 0-1. Kemudian di Liga Spanyol, Barcelona gagal menjadi juara.
Setelah melalui 38 pertandingan, Barcelona finis di posisi dua dengan koleksi 82 angka, terpaut lima poin dari tim juara (Real Madrid). Karena itu, Liga Champions menjadi satu-satunya kesempatan bagi Barcelona memenangkan trofi musim ini.
Namun, apa mau dikata, Barcelona justru dipermalukan Bayern Munich dengan skor 2-8! Gol-gol Bayern dalam laga ini dikemas Thomas Muller pada menit keempat dan 31, Ivan Perisic (22’), Serge Gnabry (27’), Joshua Kimmich (63’), Robert Lewandowski (82’), serta Philippe Coutinho (85’ dan 89’).
Sementara itu, dua gol Barcelona lainnya tercipta lewat gol bunuh diri David Alaba pada menit ketujuh dan Luis Suarez (57’).
Atas hasil ini, masa depan Setien bersama Barcelona diprediksi tinggal hitungan jam. Mantan pemain Barcelona yang kini menangani Al-Sadd, Xavi Hernandez, dijagokan menjadi suksesor Setien. {okezone}