Gairahkan Komunitas Olahraga, Mina Vision Corp Dukung Program Bola Bareng di Banten

CEO Mina Vision Corporate M. David Salim sedang berkerjasama dan mendukung program Bola Bareng yang dipimpin Bayu Aditya, pemilik dari Bola Bareng untuk membangun komunitas olahraga.

Khususnya di olahraga Futsal dimana Jumat (12/3) kemarin di Ciledug, Tangerang – Banten sudah melaunching jersey baru untuk rekan-rekan di Bola Bareng.

Kelak harapannya Bola Bareng dapat menjadi pemersatu bagi berbagai kalangan dari usia 8 tahun sampai dengan dewasa dapat berkumpul didalam acara Bola Bareng.

Menghadapi kondisi pandemi Covid-19 saat ini salah satu cara untuk tetap bersilahturahmi dan berkomunikasi dengan cara olahraga bersama, namun mengutamakan protokol kesehatan.

Harapan besar dari bola bareng ini adalah menjadi contoh inspirasi bagi generasi muda, bahwa ada komunitas yang berusaha mempersatukan semua kalangan.

“Rekan-rekan dimana pun berada yang mempunyai minat olahraga futsal Dan dari prinsipnya Mina Vision Corp berharap Bola Bareng ini bisa terus maju dan dapat melakukan terobosan-terobosan baru sehingga dapat menghadapi berbagai tantangan di kemudian hari dalam hal dunia olahraga.” Ungkap David Salim.

Mina Vision Corp siap mendukung komunitas-komunitas yang selalu menjunjung tinggi kebersamaan kepedulian dan saling kolaborasi dengan semangat sukses bersama.

Acara peluncuran Jersey diselenggarakan Box koffies Ciledug, Tangerang Selatan dan dihadiri oleh para sponsor dan anggota-anggota official yang menghadiri pada saat peluncuran Jersy official Bola Bareng.

Yang bergabung pada saat pertandingan atau olah raga bersama dilakukan di lapangan futsal 3D Vini Vidi Vici hampir dari semua kalangan. Totalnya mencapai 120 peserta dari berbagai macam golongan, mulai dari amatir sampai Tim Nasional pun ikut hadir bersama dengan bapak Bayu Aditya yang dikenal sebagai Si Merah.