Fiorentina Tumbangkan Roma di Olimpico

AS Roma Fiorentina

AS Roma mendapat hasil negatif saat menjamu Fiorentina dalam lanjutan Serie A. Roma kalah 0-2 di kandang sendiri.

Dalam pertandingan di Stadion Olimpico, Sabtu (7/4/2018) malam WIB, Roma sudah ketinggalan dua gol di babak pertama. Fiorentina mencetak gol lewat Marco Benassi dan Giovanni Simeone.

Di babak kedua, Roma terus mengurung pertahanan Fiorentina. Namun mereka tak mampu mencetak gol balasan hingga wasit meniup peluit panjang.

Hasil ini memang tak mengubah posisi Roma di peringkat tiga dengan 60 poin dari 31 laga. Namun posisi mereka terancam oleh Inter Milan yang punya 59 poin.

Sementara itu, Fiorentina mendekati zona Eropa. La Viola kini menempati peringkat tujuh dengan 50 poin, hanya berjarak satu angka dari AC Milan yang ada di posisi keenam.

Jalannya Pertandingan

Roma sudah tertinggal saat pertandingan berjalan enam menit. Fiorentina membuka keunggulan lewat peluang pertama mereka.

Tendangan bebas ke kotak penalti Roma gagal dihalau dengan sempurna. Bola kemudian dikuasai Riccardo Saponara yang melepaskan umpan tarik ke tengah kotak penalti. Di sana, Marco Benassi berdiri bebas dan langsung melepaskan tembakan untuk merobek gawang Roma.

Roma langsung bereaksi. Kevin Strootman melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang ditepis oleh Marco Sportiello.

Edin Dzeko gagal memaksimalkan kesalahan Sportiello yang tak mampu menangkap bola crossing dengan sempurna. Bola yang jatuh coba ditendang oleh Dzeko, tapi hanya mengenai tiang gawang.

Peluang kembali didapat Roma lewat tendangan voli Stephan El Shaarawy. Tapi Sportiello tanpa kesulitan mengamankan bola.

Sportiello kembali menggagalkan kans tuan rumah. Kali ini dia menghentikan tendangan Dzeko dari jarak dekat.

Fiorentina justru mampu menggandakan keunggulan lewat sebuah serangan balik. Giovanni Simeone menggiring bola dari tengah menuju kotak penalti Roma. Meski dikawal Kostas Manolas dan Bruno Peres, Simeone tetap mampu menaklukkan Alisson Becker.

Dzeko langsung dapat peluang bagus di awal babak kedua. Dzeko menyambar umpan dari sisi kiri, tapi Sportiello bereaksi dengan baik untuk menghalau bola.

Keberuntungan seperti tak menaungi Roma. Dua peluang mereka digagalkan mistar gawang dalam waktu berdekatan.

Sundulan Patrik Schick yang meneruskan umpan Alessandro Florenzi mengenai mistar gawang. Dari tendangan sudut tak lama kemudian, tandukan Federico Fazio juga menerpa mistar.

Sampai pertandingan usai, tak ada gol lagi yang tercipta. Roma harus mengakui keunggulan Fiorentina dengan skor 0-2.

Susunan Pemain

Roma: Alisson; Peres, Manolas (Kolarov 58), Fazio, Juan Jesus; Strootman (Florenzi 68), Gonalons, Nainggolan; Defrel (Schick 46), Dzeko, El Shaarawy

Fiorentina: Sportiello; Laurini, Pezzella, Vitor Hugo, Biraghi; Benassi, Dabo; Veretout, Saponara (Milenkovic 69′), Eysseric (Dias 58′); Simeone (Falcinelli 89′)