Ini Penyebab “Lumpur Lapindo” Di Bekasi Utara

Lumpur Lapindo Bekasi Utara

Video munculnya lumpur mirip lumpur Lapindo di warung kopi di daerah Bekasi Utara tepatnya pada seminggu yang lalu, bahkan video tersebut sempat viral di media sosial.

Peristiwa itu terjadi di warung kopi di Jalan Raya Pejuang, Medan Satria, Kota Bekasi, dan terjadi di malam hari. Kini lumpur tersebut sudah tidak ada lagi di warkop tersebut.

Tabah, pemilik warung kopi yang sempat menjadi viral tersebut menyatakan saat kejadian munculnya lumpur tersebut, warungnya sedang dalam kondisi ramai didatangi oleh pengunjung.

“Tiba-tiba cairan berwarna coklat keluar dari bawah sini, langsung keluar gitu aja dari celah-celah tanah. Ga ada bau, cuma agak kental aja warna coklat,” Kata Tabah di warungnya, Rabu (25/4/2018).

Untungnya kejadian tersebut tidak berlangsung lama. Karena setelah melihat adanya cairan menyerupai lumpur muncul dari bawah tanah di warungnya, para pekerja galian kabel PLN yang sedang bertugas di dekat warungnya pun langsung menghentikan proses pengeboran yang sedang dikerjakan.

“Sebentar (kejadiannya). Ga sampe 30 menit. Saya langsung lapor ke pekerja PLN. Mereka liat, dan langsung dibersihkan.” ujarnya.

Setelah kejadian tersebut sempat membuat heboh media sosial, Tabah menyatakan bahwa tidak ada lagi cairan yang menyerupai lumpur muncul di warungnya, dan sampai saat ini warungnya tetap buka seperti biasa begitu pun pekerjaan galian kabel PLN yang tetap berjalan.