Isi Ceramah Dinilai Normalisasi KDRT, Oki Setiana Dewi Banjir Kecaman

Oki Setiana Dewi tengah menjadi sorotan usai ceramahnya terkait kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) viral di media sosial. Dalam ceramahnya, Oki menceritakan kisah nyata tentang sepasang suami istri di Jeddah yang sedang bertengkar.

Sang suami, dikisahkan Oki Setiana Dewi, secara sadar memukuli wajah sang istri hingga istrinya menangis. Di tengah situasi tersebut, kedua orang tua sang istri datang, namun istri tersebut tidak menceritakan apa yang baru saja terjadi padanya saat sang ibu bertanya mengapa matanya sembab dan menangis.

“Padahal bisa istrinya ngadu sama orang tuanya, ‘Aku baru dipukul, ada KDRT kekerasan dalam rumah tangga, suamiku itu.’ Tapi, dia malah mengatakan bahwa dia rindu dengan ayah dan ibunya. ‘Ibu, Ayah, ya, Allah, aku tadi berdoa sama Allah, aku rindu sama Ayah dan Ibu, sudah lama enggak ketemu,'” beber Oki.

Mirisnya, kakak Ria Ricis ini mengungkapkan bahwa seorang perempuan biasanya terbawa emosi dan bisa mengadu berbagai macam hal secara berlebihan.

“Kan, kalau perempuan kadang-kadang suka lebay, ceritanya enggak sesuai kenyataan, suka dilebih-lebihkan. Orang, kalau lagi marah, lagi sakit hati, ceritanya suka dilebih-lebihkan,” lanjutnya.

Ia bahkan mengatakan bahwa memang tak perlu seorang istri menjelek-jelekkan pasangannya, apalagi sampai mengumbar aib pasangan.

“Suaminya luluh, ‘Istriku menyimpan aibku sendiri.’ Makin sayang dan cintalah suaminya tersebut. Jadi, enggak perlulah sekiranya kita menceritakan dan menjelek-jelekkan pasangan kita sendiri,” jelasnya.

Oki Setiana Dewi Dapat Kecaman Usai Menormalisasi KDRT

Usai video ceramahnya viral, Oki Setiana Dewi pun langsung mendapat kecaman. Banyak yang menilai isi ceramah Oki dianggap menormalisasi KDRT. Bahkan, banyak yang menganggap tak pantas seorang ustazah perempuan menyampaikan ceramah seperti itu.

Alhasil Oki pun langsung menuai banyak kritik. Namanya pun ramai diperbincangkan di Twitter. Bahkan akun Instagram pribadinya pun digeruduk netizen.

“Kdrt ga boleh bilang² krn aib , kl sampe mati atau cacat gmn ibu ustadzah?” tulis netizen.

“Mbak oki ini dulu belajar ilmu agama di mana sih… Mondok berapa tahun mbak oki…? 😂😂😂,” tulis netizen lain.

“Berarti si ustazah uda melaksanakan khotbah nya sendiri ya. Uda pernah di pukul bonyok suami nya kagak dikasih tau siapa2. Masyallah tabarakalah,” kata netizen.

“‘Perempuan kadang suka lebay kalau cerita, kejadian sprt itu dibilang KDRT.’ terus bagaimana cerita orng2 yg beneran kena KDRT & itu dimulai dari sebuah tamparan? semoga lain kali kalau ngomong bisa lbh hati2 lagi ya bu,” kata netizen lain.

kumparan telah mencoba menghubungi pihak Oki Setiana Dewi untuk mengklarifikasi masalah ini, namun belum mendapat respons. {kumparan}