Baru 21.530 Dari 63.000 Tiket MotoGP Mandalika 2022 Terjual Per 20 Februari 2022

Tiket MotoGP Mandalika 2022 pada 18-20 Maret di Nusa Tenggara Barat (NTB) baru terjual sebanyak 21.530 buah per 20 Februari 2022, dari target 63.000 penonton.

Untuk memenuhi target penonton, Pemerintah Provinsi NTB akan menyasar masyarakat di wilayah NTB. Adapun tiket yang sudah terjual belum mencapai 50 persen dari target pihak penyelenggara MotoGP.

Menurut Sekretaris Daerah (Sekda) Lalu Gita Ariadi, hal tersebut kemungkinan salah satunya disebabkan oleh kewaspadaan masyarakat terhadap situasi dan kondisi terkait pandemi menjelang MotoGP 2022.

“Ada beberapa faktor, yang pertama ada kekhawatiran juga bagaimana kebijakan tentang kesehatan ini,” ujarnya saat konferensi pers, Selasa (1/3/2022).

“Ketika nanti ada pelonggaran atau fakta di lapangan bahwa Covid-19 sudah terkendali, maka tidak ada pembiayaan ekstra yang dikeluarkan oleh penonton selain membeli tiket. Tidak lagi dibebani biaya untuk antigen dan lainnya, tentu animo masyarakat akan semakin tinggi,” lanjutnya.

Lalu Gita merinci 21.530 tiket yang sudah terjual hingga tanggal 20 Februari 2022. Untuk kategori Grandstand dengan kapasitas 50.000 kursi per hari, sebanyak 1.045 tiket telah terjual pada hari pertama, 3.934 tiket pada hari kedua, dan 14.473 tiket pada hari ke tiga.

Sementara, untuk kategori General Admission dengan kapasitas 10.000 pax per hari, tiket yang terjual sebanyak 196 pax pada hari pertama, 539 pax terjual pada hari kedua, dan 1.343 pax terjual pada hari ketiga.

Guna mendorong peningkatan pembelian tiket gelaran MotoGP Mandalika 2022, Lalu Gita mengatakan, pihak Provinsi NTB telah mengupayakan sejumlah cara.

Salah satunya dengan memberikan kemudahan bagi warga setempat untuk mendapatkan tiket, mengingat animo masyarakat khususnya wilayah NTB yang cukup tinggi.

Hal ini karena mereka ingin dapat menyaksikan pebalap-pebalap MotoGP berkompetisi secara langsung.

Kemudahan tersebut salah satunya, bagi masyarakat yang memiliki kartu tanda penduduk (KTP) NTB akan mendapatkan diskon 10 persen untuk pembelian tiket MotoGP Mandalika.

Rencananya, sebanyak satu persen dari total penduduk NTB bisa datang menyaksikan balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika.

“Dengan asumsi penduduk Lombok 3,5 juta, maka satu persennya yaitu 35.000 penduduk diharapkan bisa menyaksikan perhelatan MotoGP ini,” jelas Lalu Gita.

Total 35.000 tiket tersebut sudah dialokasikan untuk kurang lebih 10 klaster. Di antaranya diperuntukkan bagi aparatur sipil negara (ASN), bupati dan wali kota, kapolda, BUMN, perbankan, guru, pelajar, mahasiswa, ustaz, dan santri.

“Kami terus berusaha, mudah-mudahan target 35.000 tiket ini pada saatnya nanti akan terjual, yang saat ini kami terus melakukan konsolidasi,” pungkasnya. {kompas}