Dibilang Mirip, Personel Silk Sonic Anderson .Paak Pasang Foto Pak Tarno di Profil Instagram

Anderson .Paak memasang foto Pak Tarno sebagai foto profil di Instagram usai dirinya dinilai mirip dengan sang pesulap Indonesia pada Rabu (4/5) WIB. Ia juga mengunggah foto Pak Tarno di Instagram Story, setelah dirinya viral di media sosial Indonesia.

“[Orang] Ini yang kalian semua terus bilang mirip denganku,” tulisnya di Instagram Story tersebut.

Unggahan dan perubahan foto profil itu terjadi setelah personel Silk Sonic tersebut viral di Indonesia ketika tampil di Met Gala 2022 pada Senin (2/5) malam waktu Amerika Serikat.

Awalnya, beredar video yang menampilkan Anderson .Paak menari di depan hotel saat hendak menghadiri Met Gala 2022. Video singkat tersebut langsung menarik perhatian netizen Indonesia karena penampilannya di situ mirip dengan Pak Tarno.

Anderson .Paak tampil mengenakan kemeja biru muda berdasi hitam yang dipadukan dengan celana cutbrai. Ia juga memakai jas berwarna kuning dengan motif floral, seta kacamata hitam dan wig model bob berponi.

Sementara itu, Sutarno alias Pak Tarno dikenal sebagai pesulap tanah air yang kerap muncul di berbagai acara televisi. Selama menghiasi layar kaca, ia konsisten tampil dengan wig model bob berponi.

Oleh sebab itu, banyak netizen Indonesia berkelakar bahwa Pak Tarno ‘go international’ setelah melihat video Anderson .Paak.

Gimik Anderson .Paak itu kembali membuat netizen Indonesia heboh. Mereka pun menyerbu kolom komentar unggahan terbaru Anderson dengan menyebut nama Pak Tarno.

“Pak Tarno vibes,” komentar salah satu akun.

“Gilaa Pak Tarno ikut Met Gala,” tulis akun lainnya.

“Yang cari postingan ini gara-gara mirip Pak Tarno, kita sefrekuensi,” tulis akun lain.

“Mantap Pak Tarno go internasional gaess,” tulis akun lainnya.

“Bimsalabim jadi apa prok prok prok” tulis salah satu akun menyamakan ucapan ikonis Pak Tarno.

Sementara itu, Anderson .Paak menjadi salah satu bintang internasional yang tampil di Met Gala 2022. Tahun ini, Met Gala mengusung tema dress code Gilded Glamour and White Tie.

Ajang mode tahunan ini digelar Senin (2/5) di The Metropolitan Museum of Art, New York, Amerika Serikat. {cnn}