News  

COVID-19 Masih Ada, Jokowi Minta Masyarakat Pakai Masker di Dalam atau di Luar Ruangan

Presiden Jokowi mengingatkan kepada seluruh masyarakat bahwa COVID-19 masih ada. Hal tersebut terlihat dari kembali naiknya kasus COVID-19 di tanah air dalam beberapa pekan terakhir.

Karena itu, Jokowi mengingatkan terkait pentingnya penerapan protokol kesehatan, termasuk penggunaan masker dalam beraktivitas.

“Saya juga ingin mengingatkan kepada kita semua, COVID-19 masih ada,” kata Jokowi di Masjid Istiqlal Jakarta, Minggu (10/7)

Atas dasar itu, berbeda dengan pernyataan sebelumnya yang memperbolehkan masyarakat tak menggunakan masker di luar ruangan, Jokowi kini mengajak warga kembali memakai masker.

“Oleh sebab itu, baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan memakai masker adalah masih sebuah keharusan,” ujar Jokowi.

Lebih jauh, Jokowi menekankan utamanya untuk kota-kota yang tingkat interaksi masyarakatnya tinggi agar memaksimalkan vaksinasi booster.

“Saya masih mengingat lagi pemerintah daerah, pemerintah kita kabupaten dan provinsi serta TNI Polri untuk terus melakukan vaksinasi booster karena memang ini diperlukan,” tandas Jokowi.(Sumber)