F1 GP Hungaria 2022: Max Verstappen Waspadai Scuderia Ferrari di Sirkuit Hungaroring

Formula One F1 - Australian Grand Prix - Melbourne Grand Prix Circuit, Melbourne, Australia - April 10, 2022 Red Bull's Max Verstappen during the drivers parade before the race REUTERS/Loren Elliott

Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen, mengincar hasil positif dari balapan F1 GP Hungaria 2022. Akan tetapi, Verstappen mewaspadai Scuderia Ferrari yang diprediksinya akan tampil bagus pada Minggu 31 Juli 2022, pukul 20.00 WIB.

Setelah GP Prancis, keunggulan Verstappen di klasemen makin jauh. Dia telah merebut tujuh kemenangan dari 12 balapan yang sudah berlangsung pada musim ini.

Max Verstappen (Foto: Reuters)

Hasilnya, Verstappen pun makin nyaman di puncak klasemen sementara dengan koleksi 233 poin. Charles Leclerc (Ferrari) adalah rival terdekat Verstappen. Akan tetapi, jarak antara kedua pembalap hebat itu kini menjadi 63 poin.

Hanya saja, Verstappen kurang yakin, bisa meraih kemenangan dalam yang akan berlangsung di Sirkuit Hungaroring pada akhir pekan ini. Apalagi, pembalap berpaspor Belanda itu belum pernah menang di Sirkuit Hungaroring.

Prestasi terbaik Verstappen adalah merebut podium kedua. Oleh sebab itu, dia yakin Ferrari bisa menjadi ancaman pada akhir pekan ini.

BACA JUGA:F1 GP Hungaria 2022: Max Verstappen Ingin Raih Podium Pertama
“Saya pribadi merasa akhir pekan ini akan sedikit lebih sulit bagi kami. Hal itu murni karena performa kualifikasi. Saya tak memperkirakan kami akan sangat buruk, tetapi Ferrari akan sangat kuat,” kata Verstappen, dikutip dari laman resmi F1, Jumat (29/7/2022).

Selain itu, Verstappen juga menyatakan, bahwa Ferrari sangat cocok dengan karakteristik Sirkuit Hungaroring. Meski begitu, juara bertahan F1 itu memperkirakan, faktor cuaca akan turut mempengaruhi hasil balapan.

“Ferrari memang sudah kuat sepanjang tahun. Tetapi, saya pikir di lintasan ini, bisa dikatakan mereka sangat kuat,” ungkap Verstappen.

“Namun, kami akan lihat nanti. Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi atau sebesar apa hujan yang turun. Semua itu bisa berperan,” pungkasnya.(Sumber)