Hasil Drawing Hylo Open 2022: Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Bisa Bentrok di Babak Kedua

HASIL drawing Hylo Open 2022 sudah dapat diketahui pada Selasa (11/10/2022). Secara keseluruhan tidak ada yang mengejutkan dari hasil drawing Hylo Open 2022.

Akan tetapi, dua pebulutangkis Indonesia, Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo berpotensi bentrok di babak kedua Hylo Open 2022. Seperti diketahui, turnamen ini bakal berlangsung mulai 1-6 November 2022 di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman.

Indonesia sendiri mengirimkan lengkap wakilnya di Hylo Open 2022. Mulai dari tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, hingga ganda campuran.

Namun, wakil dari tunggal putra Indonesia berpotensi angkat koper lebih dini. Sebab, dua pebulutangkis andalan Tanah Air yakni Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo punya potensi yang cukup besar untuk bertemu di babak kedua.

Akan tetatapi, sebelum melangkah jauh, Jojo –panggilan akrab Jonatan Christie- akan berhadapan dengan Sameer Verma asal India di babak pertama. Sementara Chico Aura bakal menantang wakil Kanada yakni Brian Yang.

 

Jika dua pebulutangkis Indonesia itu bisa mengalahkan masing-masing lawannya, mereka akan bertemu di babak kedua. Sementara itu, tunggal putra Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting bakal melawan Nhat Nguyen asal Irlandia di babak pertama.

Kemudian untuk Shesar Hiren Rhustavito bakal menghadapi utusan India lainnya yakni Prannoy H.S. Beralih ke tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung juga tidak akan melawan musuh yang sulit. Ia bakal menjajal wakil Belgia, Lianne Tan di babak pertama.

 

Meski begitu, Gregoria Mariska kemungkinan bisa bertemu dengan lawan yang sulit di babak kedua. Adalah unggulan kedua asal Thailand, Pornpawee Chochuwong. Hal itu bisa terjadi jika Pornpawee Chochuwong menang atas Kisona Selvaduray asal Malaysia.

Di sektor ganda putra, dua pasangan Indonesia yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri juga tak mendapat lawan yang berat. Leo/Daniel akan melawan pasangan Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, semetara Bagas/Fikri menantang utusan China Taipei, Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan.

Lain cerita dengan sektor ganda putri yang diwakili oleh Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Sebab, Ana/Tiwi akan langsung berhadapan dengan lawan tangguh yaitu Zhang Shu Xian/Zheng Yu asal China yang merupakan unggulan keempat di turnamen tersebut.

Sedangkan di sektor ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Mentari Haningtyas akan berhadapan dengan wakil tuan rumah yakni Jones Ralfy Jansen/Linda Efler. Kemudian, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela akan melawan wakil China Taipei, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin.

Sementara untuk Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, juga bakal menghadapi tuan rumah Jerman. Mereka akan menantang unggulan ketiga, yakni Mark Lamsfuss/Isabel Lohau di babak pertama Hylo Open 2022.

(Sumber)