Kualifikasi MotoGP Valencia 2022: Jorge Martin Pole Position, Marc Marquez Menempel Ketat

HASIL Kualifikasi MotoGP Valencia 2022 telah diketahui pada Sabtu (5/11/2022) malam WIB. Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin tampil menggila dan berhasil meraih pole position.

Sementara itu, pembalap Repsol Honda, Marc Marquez mengekor di posisi kedua. Diikuti Jack Miller (Ducati Lenovo), yang ada di peringkat ketiga.

Sedangkan dua pembalap calon juara dunia MotoGP, Fabio Quartararo dan Franceso Bagnaia tidak masuk tiga besar. Fabio Quartararo sendiri ada di peringkat keempat. Sementara Francesco Bagnaia bakal memulai balapan dari posisi ke-8

Jalannya Kualifikasi

Sebelum Kualifikasi sesi 2 dimulai, sejumlah nama besar harus mengikuti sesi Kualifikasi (Q1). Termasuk di antaranya Enea Bastianini, Alex Rins, Maverick Vinales dan rider yang tercepat pada sesi FP4, Miguel Oliveira.

Hanya saja, terdapat beberapa pembalap yang mengalami insiden. Salah satunya adalah Enea Bastianini yang terjatuh di tikungan kedua. Hal serupa juga dialami oleh rider Repsol Honda, Pol Espargaro.

Pada akhirnya, dua pembalap yang berhasil lolos ke Q2 adalah Maverick Vinales dan Alex Rins. Posisi tercepat ditempati oleh Maverick Vinales, yang mencatatkan waktu terbaik 1 menit 30,090 detik.

Kemudian, berlanjut ke Kualifikasi sesi 2, persaingan antara Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo pun dimulai. Pasalnya, posisi start MotoGP Valencia 2022 bakal berpengaruh pada perebutan gelar juara dunia.

Namun, keduanya tak memulai sesi dengan baik. Francesco Bagnaia sempat melebar ke run-off. Begitu juga Fabio Quartararo yang harus menuju ke gravel trap. Beruntung, dia tak sampai terjatuh.

Meski begitu, Fabio Quartararo mampu berada di depan Francesco Bagnaia. Karena juara dunia bertahan MotoGP tersebut mengamankan posisi keempat, sementara Francesco Bagnaia berada di posisi kedelapan.

Pole position sendiri direbut oleh rider Pramac Ducati, Jorge Martin. Dia berhasil merebut pole position ketiga secara beruntun, setelah menorehkan waktu 1 menit 29,621 detik.

Francesco Bagnaia

Sementara posisi kedua dihuni oleh Marc Marquez. Kemudian pembalap tim Ducati Lenovo, Jack Miller, sukses melengkapi posisi tiga besar.

Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia 2022:

1 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)

2 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)

3 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)

4 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)

5 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

6 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP)

7 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)

8 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)

9 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)

10 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)

11 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)

12 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

13 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)

14 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)

15 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)

16 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)

17 Cal Crutchlow GBR WithU RNF Yamaha (YZR-M1)

18 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*

19 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*

20 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*

21 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

22 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)

23 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*

24 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*(Sumber)