Shin Tae-yong Bocorkan Strategi Timnas Indonesia di Laga Kontra Palestina

PELATIH Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membocorkan sedikit strategi yang akan diturunkan di laga kontra Palestina yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo pada Rabu, 14 Juni 2023 pukul 19.30 WIB. Shin Tae-yong menyebut timnya akan bermain total sabar, alias tidak terpancing dengan strategi permainan Palestina.

Total sabar yang dimaksud Shin Tae-yong ini bermakna ganda. Pertama, sabar bisa bermakna para pemain Timnas Indonesia tidak terburu-buru melancarkan serangan ke pertahanan Palestina. Kedua, sabar dalam artim Marc Klok dan kawan-kawan jangan terpancing dengan intrik yang ditampilkan pemain-pemain Palestina.

Menurut mantan pemain Timnas Indonesia, Indriyanto Nugroho, tim-tim asal Asia Barat seperti Palestina gemar melancarkan provokasi yang tentunya bisa merugikan personel skuad Garuda.

“Saya rasa kita tahu mereka (Palestina) dari daerah Arab, mereka punya intrik-intrik luar biasa,” kata Indriyanto Nugroho dalam program Kick Off Okezone.

“Palestina punya kekuatan, daya juang, spirit yang luar biasa. Itu yang harus diwanti-wanti. Saya berharap adik-adik kita (pemain Timnas Indonesia) bisa mengontrol emosinya. Karena Palestina, Arab Saudi, akan membuat intrik-intrik, apalagi kalau mereka sudah menang. Mungkin melakukan tekel, jatuh lama,” tegas Indriyanto Nugroho.

Jika ukurannya bermain sabar alias tidak buru-buru melancarkan serangan, apakah Shin Tae-yong bakal menurunkan lima bek sekaligus yang bisa bertransformasi menjadi 3-4-3?

Jordi Amat

(Jordi Amat diprediksi turun sebagai starter di laga Timnas Indonesia vs Palestina)

Peluang itu cukup besar. Shin Tae-yong berpotensi menurunkan Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott dan Pratama Arhan secara bersamaan. Dalam kondisi menyerang, Asnawi dan Pratama Arhan bisa berperan sebagai wing back, sedangkan ketika diserang bertugas sebagai fullback.

Satu hal yang pasti, Shin Tae-yong memastikan laga melawan Palestina sebagai momentum Timnas Indonesia mengukur kekuatan lawan jelang turun di Piala Asia 2023 pada Januari 2024. Di Piala Asia 2023, Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam.

“Palestina merupakan tim yang memiliki ranking FIFA bagus (93 dunia). Di Piala Asia 2023 pun, kita akan menghadapi tim yang kualitasnya tidak jauh dengan Palestina. Uji coba ini kita jadikan untuk mengukur kemampuan kita. Untuk laga besok, kami akan bermain total sabar,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga Timnas Indonesia vs Palestina, mengutip dari YouTube PSSI TV, Selasa (13/6/2023).(Sumber)