Tanggal 14 Agustus kita peringati sebagai hari Parmuka . Di Indonesia sendiri nama Pramuka dicetuskan oleh Sri Sultan Hamengkubuwono IX.
Beliaulah mencetuskan kata “Pramuka” yang merupakan singkatan dari Praja Muda Karana. Beliau juga menjabat sebagai Ketua Kwartir Nasional yang mengelola Gerakan Pramuka Nasional dari tahun 1961 hingga 1974.
Dalam masa kepemimpinannya Sri Sultan Hamengkubuwono IX mendorong berbagai kegiatan kepramukaan yang berarti untuk perkembangan gerakan tersebut. Beliau menginisiasi perkemahan Satya Dharma pada tahun 1964.
Tri Satya serta Dasa Dharma Pramuka yang menjadi dasar gerakan hingga saat ini juga merupakan buah pikiran dari beliau. Pengabdian dan dedikasinya terhadap Pramuka bahkan juga diakui di dunia internasional.
Pada tahun 1972 beliau dianugerahi Silver World Award oleh Boy Scouts of America. Sebutan Pandu Agung juga melekat kepadanya karena peran signifikan dalam mewujudkan Pramuka Indonesia.
(Sumber)