Ternyata Ini Alasan Fabio Quartararo Tetap Setia di Monster Energy Yamaha Yang Sedang Terpuruk

BANYAK pihak mempertanyakan apa yang membuat Fabio Quartararo masih setia dengan Monster Energy Yamaha meski tim tersebut tengah terpuruk di MotoGP. Ternyata, alasannya bukan karena ia mendapatkan gaji yang fantastis, melainkan karena Yamaha adalah tim impiannya sejak kecil.

Semenjak mengenal ajang balap MotoGP, Quartararo ternyata sangat mengidolakan tim Yamaha. Tentu alasannya karena dulu tim pabrikan asal Jepang itu sering juara lantaran diperkuat Valentino Rossi.

Quartararo pun tak menipis bahwa dirinya sangat menyukai Yamaha karena kehadiran The Doctor –julukan Rossi. Ia pun bisa dikatakan beruntung karena sempat satu lintasan dengan legenda balap MotoGP tersebut.

Bahkan Quartararo adalah suksesor Rossi di Yamaha. Ia yang awalnya bersinar bersama tim satelit Yamaha, Petronas SRT, akhirnya bertukar posisi dengan Rossi di MotoGP 2021, yang mana The Doctor langsung pensiun di akhir musim tersebut.

Karena merasa Yamaha adalah tim legendaris yang sangat ia impikan sejak kecil, ia tak mau meninggalkannya begitu saja. Apalagi ketika keadaan Yamaha tengah terpuruk.

“Yamaha adalah tim legendaris. Tim ini adalah impian saya sejak kecil, terutama karena Valentino Rossi,” ungkap Quartararo saat menghadiri acara podcast Legends, dilansir pada Kamis (19/8/2024)

Kini tekad Quartararo adalah terus mencoba membangkitkan Yamaha lagi. Ia rindu bersaing di barisan terdepan saat balapan dan menjadi juara dunia lagi seperti pada MotoGP 2021 silam.

“Saya tidak pernah bertarung dengan Martin, yang musim lalu terbukti menjadi salah satu yang terkuat. Jadi ya, saya rindu itu,” ujar Quartararo, dikutip dari Motosan.

“Tapi, saya membuat keputusan untuk tetap di sini, itu adalah sebuah tantangan, tapi saya menyukainya dan saya merasa nyaman bersama Yamaha,” lanjutnya.

“Entah itu Marc (Marquez), Pecco, Martin, atau Bastianini, saya ingin bertarung di posisi teratas lagi. Tapi untuk itu kita harus menunggu,” imbuh rider berjuluk El Diablo itu.

(Sumber)