Google Photos sering kali menjadi tempat penampungan berbagai foto dan video yang diambil menggunakan ponsel. Tanpa disadari, ribuan file bisa tersimpan, mulai dari foto yang penting hingga gambar-gambar yang sebenarnya tidak diperlukan, seperti tangkapan layar, foto buram, atau duplikat.
Hal ini bisa menyebabkan kapasitas penyimpanan di ponsel Anda cepat penuh. Untuk mengatasi masalah ini, penting untuk secara rutin membersihkan Google Photos agar tidak membebani ruang penyimpanan. Lantas bagaimana cara bersih-bersih Google Photos agar penyimpanan HP tidak cepat penuh? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Cara bersih-bersih Google Photos lewat HP

- Buka aplikasi Google Photos di HP Android atau iPhone Anda
- Klik profil di pojok kanan atas
- Pilih “Kelola penyimpanan”
- Gulir ke bawah dan pilih “Google Photos”
- Selanjutnya Anda akan ditampilkan beberapa foto dan video yang berukuran besar dan pilih file mana yang akan dihapus
- Pilih salah satu file atau semuanya
- Kemudian klik “Move to trash”
- Selesai, kini file-file besar di Google Photos telah terhapus
Cara bersih-bersih Google Photos via PC

- Buka Google Photos di tautan berikut ini
- Selanjutnya klik “Storage”
- Anda bisa memilih foto atau video dengan ukuran besar, kumpulan screenshots, atau foto blur yang layak dihapus
- Selanjutnya pilih video atau foto-foto yang ingin dihapus
- Anda juga bisa memilih seluruhnya
- Kemudian klik “Move to trash”
- Selanjutnya klik “Move to trash”
- Lakukan cara yang sama dengan folder Google Photos lainnya
Demikian cara bersih-bersih Google Photos agar penyimpanan HP tidak penuh. Selamat mencoba.
(Sumber)