Tekno  

Komdigi Bakal Take Down Semua Iklan Lowongan Kerja Kamboja dan Myanmar

Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) bakal menindak iklan lowongan kerja (loker) yang mengarah pada rekrutmen untuk perusahaan judi online di luar negeri, khususnya di Kamboja dan Myanmar.

Langkah ini diambil setelah maraknya iklan yang disamarkan sebagai tawaran pekerjaan, padahal bertujuan merekrut tenaga kerja untuk industri judi online.

Ditemui usai acara Sosialiasi Karya Nominator WSIS Prize 2025, Wakil Menteri Komunikasi dan Digital (Wamenkomdigi) Nezar Patria menegaskan bahwa pihaknya akan mengidentifikasi dan men-take down iklan-iklan tersebut.

“Kalau ke arah judi online, seakan-akan itu lowongan pekerjaan. Tapi pada ujungnya itu adalah jalur rekrutmen untuk perusahaan-perusahaan judi online di luar negeri, terutama di Kamboja, di Myanmar. Kalau kita bisa identifikasi, kita akan take down. Tentu saja kita harus pilih-pilih,” ujar Nezar di kantor Komdigi, Rabu (16/4/2025).

Terkait perkembangan peraturan pemerintah (PP) tentang penanganan judi online, Nezar menyebut bahwa pembahasannya masih berlangsung.

“Ya, masih terus dalam pembicaraan. Tahun ini lah. Tahun ini,” katanya optimistis.(Sumber)